Jakarta (ANTARA) - Pelatih PSIM Yogyakarta Jean-Paul van Gastel menyebut timnya diuntungkan oleh dua kartu merah yang didapat pemain Madura United dalam duel pekan terakhir paruh pertama BRI Super League 2025/2026 di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan, Pamekasan, Madura, Sabtu.
“Saya pikir kartu merah sangat memengaruhi jalannya pertandingan, dan saya rasa kami mendapatkan keuntungan dari dua kartu merah Madura tadi,” ujar Van Gastel, dikutip dari laman resmi PSIM, Minggu.
Nurdiansyah (45+1') melakukan pelanggaran keras kepada Pulga Vidal pada akhir babak pertama yang membuat dia terkena kartu merah. Unggul jumlah pemain membuat PSIM mengawali babak kedua dengan sangat baik, dengan mencetak tiga gol dalam waktu tujuh menit melalui Fahreza Sudin (56', 63') dan Franco Ramos Mingo (58').
Baca juga: PSIM Yogyakarta taklukkan Madura United 3-0
Kedua tim lalu bermain dengan 10 pemain setelah Ramos Mingo (73') juga mendapatkan kartu merah.
Kendati demikian, Madura tak mampu berbuat banyak. Mereka malah bermain dengan sembilan pemain setelah kiper Miswar Saputra (90+2') diusir wasit karena kartu merah. Kemenangan tiga gol Laskar Mataram pun bertahan hingga akhir pertandingan.
Dari sisi pemain, Fahreza Sudin yang mencetak dua gol mengakui kemenangan ini berkat kerja keras seluruh pemain.
“Dari sisi pemain, kami bekerja keras. Alhamdulillah kami bisa mengambil tiga poin dari kesalahan Madura karena kartu merah,” ungkap dia.
Baca juga: PSIM kehilangan banyak pemain pada laga kontra Madura United
“Perasaan saya bahagia sekali. Pelatih sudah memberikan kepercayaan kepada saya untuk bermain dan saya bisa mencetak gol buat tim. Tidak ada kunci khusus, bersyukur saja,” tambah dia.
Kemenangan ini membawa PSIM ke posisi keenam dengan 30 poin, mengambil alih posisi yang sempat ditempati Persebaya Surabaya karena menang dari Malut United dengan skor 2-1.
Dua pekan lagi, dua tim yang berebut peringkat keenam ini akan bertemu pada Minggu (25/1) pukul 15.30 WIB di Stadion Sultan Agung Bantul.
Baca juga: Persebaya Surabaya kalahkan Madura United 1-0
Pewarta: Zaro Ezza Syachniar
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2026
Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.

















































