Sinopsis film Netflix: "Setetes Embun Cinta Niyala"

4 hours ago 1

Jakarta (ANTARA) - Netflix akan segera menghadirkan film orisinal terbarunya berjudul "Setetes Embun Cinta Niyala" pada 31 Maret 2025. Film ini merupakan adaptasi dari novel laris karya Habiburrahman El Shirazy, yang dikenal dengan cerita-cerita bernuansa religi dan sarat akan pesan moral.
Disutradarai oleh Anggy Umbara dan diproduksi oleh MD Entertainment di bawah kepemimpinan Manoj Punjabi, film ini siap menemani penonton dalam perayaan Hari Raya Idul Fitri 1446 H.

Baca juga: Terbaru! Daftar film bioskop horor tayang akhir Februari di Jakarta

Jalan cerita yang menyentuh hati
"Setetes Embun Cinta Niyala" mengisahkan tentang perjalanan hidup seorang gadis desa bernama Niyala yang berhasil mewujudkan impiannya menjadi seorang dokter.

Namun, di tengah pencapaian tersebut, ia harus menghadapi kenyataan pahit ketika dipaksa menikah dalam perjodohan demi melunasi utang keluarga. Konflik semakin rumit ketika Niyala harus merelakan Faiq, teman masa kecil yang diam-diam ia cintai, menikah dengan perempuan lain.

Dengan latar kisah yang penuh emosi dan dilema, film ini menggambarkan bagaimana Niyala menghadapi tantangan hidup dengan keteguhan iman dan kekuatan cinta. Nilai-nilai keikhlasan, pengorbanan, serta perjuangan perempuan dalam menghadapi realitas kehidupan menjadi inti dari cerita ini.

Baca juga: Film "Rangga & Cinta" tampilkan pemeran-pemeran baru

Deretan pemain bintang
Film ini menghadirkan sederet aktor dan aktris ternama di tanah air yang akan membawakan karakter-karakter dalam cerita dengan penuh penghayatan. Beberapa nama yang terlibat dalam film ini antara lain:

  • Deva Mahenra
  • Beby Tsabina
  • Caitlin Halderman
  • Alya Rohali
  • Dito Darmawan
  • Imran Ismail
  • Kiki Narendra

Kolaborasi antara para pemain berbakat ini diharapkan mampu menghadirkan emosi yang mendalam dan menjadikan "Setetes Embun Cinta Niyala" sebagai salah satu film religi yang berkesan bagi para penonton.

Kolaborasi perdana Netflix dan MD Entertainment

​​​​​​​​​​​​​
Film ini menjadi proyek kerja sama pertama antara Netflix dengan MD Entertainment. Nantinya, film ini tidak hanya tersedia di Indonesia, tetapi juga secara global, karena dianggap memiliki peluang yang besar untuk memperkenalkan karya sastra dan perfilman religi Indonesia secara lebih luas ke kancah internasional.

Bagi penggemar film religi dan pencinta karya Habiburrahman El Shirazy, "Setetes Embun Cinta Niyala" menjadi tontonan yang sayang untuk dilewatkan. Saksikan kisah inspiratif ini secara eksklusif di Netflix mulai 31 Maret 2025.

Baca juga: Rekomendasi 5 film religi Islami terbaik Indonesia

Baca juga: Rekomendasi 5 film action Indonesia terbaik yang wajib ditonton

Pewarta: Raihan Fadilah
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2025

Read Entire Article
Rakyat news | | | |