Kota Bandung (ANTARA) - Polda Jawa Barat menggunakan kendaraan taktis (rantis) saat mengawal kedatangan tim Persija Jakarta menuju Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, jelang laga melawan Persib Bandung pada pekan ke-17 Super League 2025/2026.
Kapolda Jawa Barat Irjen Pol Rudi Setiawan mengatakan, pengawalan menggunakan rantis dilakukan sesuai ketentuan guna memastikan keamanan dan keselamatan tim tamu hingga tiba di stadion tepat waktu.
“Iya, sesuai dengan ketentuan. Kita pastikan mereka hadir di sini tepat waktu dan selamat,” kata Rudi Setiawan di Bandung Minggu.
Ia menjelaskan, pertandingan Persib Bandung melawan Persija Jakarta memiliki tingkat kerawanan lebih tinggi dibanding laga biasa karena adanya rivalitas kedua tim.
“Saya menganalisa pertandingan ini bukan pertandingan biasa. Karena ada rivalitas antara Persib dan Persija sehingga penilaian kami berpotensi adanya beberapa gangguan,” ujarnya.
Atas pertimbangan tersebut, Kapolda Jabar mengambil alih langsung pengendalian pengamanan agar seluruh rangkaian kegiatan berjalan aman dan kondusif.
“Oleh sebab itu saya sebagai Kapolda yang mengambil alih agar pengamanan lebih baik. Yang diamankan bukan hanya Stadion GBLA, tetapi juga seluruh rangkaian kegiatan,” katanya.
Rudi memastikan tim Persija Jakarta telah berada di Kota Bandung sebagai tamu dan berada dalam pengamanan aparat kepolisian.
“Persija sudah berada di sini. Mereka sebagai tamu di Bandung,” ujarnya.
Baca juga: Sore ini, Derbi Indonesia antara Persib vs Persija digelar
Baca juga: Rekor pertemuan Persib vs Persija: Maung Bandung miliki modal bagus
Baca juga: Polda Jabar: 3.000 personel amankan laga Persib melawan Persija
Pewarta: Rubby Jovan Primananda
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2026
Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.

















































