Lamongan, Jawa Timur (ANTARA) - Persela Lamongan bermain imbang melawan pemuncak klasemen sementara Barito Putra dengan skor 0-0 pada lanjutan Pegadaian Championship 2025–2026 di Stadion Surajaya Lamongan, Minggu.
Tambahan satu poin dari laga tersebut membuat kedua tim sama-sama memperbaiki perolehan angka setelah pertandingan berlangsung ketat hingga peluit panjang dibunyikan wasit.
Berdasarkan statistik pertandingan, Persela tampil dominan dengan penguasaan bola mencapai 61 persen berbanding 39 persen milik Barito Putra. Tim tuan rumah melepaskan enam tembakan dengan satu peluang mengarah tepat ke gawang.
Sementara itu, Barito Putra mencatatkan tujuh tembakan dengan satu di antaranya tepat sasaran. Laga berjalan keras dengan total 27 pelanggaran, terdiri atas tujuh pelanggaran oleh Persela dan 20 pelanggaran oleh tim tamu.
Wasit mengeluarkan empat kartu kuning, masing-masing satu untuk Persela dan tiga untuk Barito Putra, serta satu kartu merah untuk Barito Putra. Persela memperoleh tiga tendangan sudut, sedangkan Barito Putra mencatatkan empat sepak pojok.
Baca juga: Risman Ariyanto antar PSMS kalahkan Adhyaksa FC 1-0
Pelatih Persela Lamongan Bima Sakti mengatakan satu poin dari laga melawan pemimpin klasemen patut disyukuri dan menilai para pemain menunjukkan kerja keras, disiplin, dan semangat juang tinggi sepanjang pertandingan.
Mantan pelatih timnas tersebut menambahkan bahwa timnya akan melakukan evaluasi jelang menghadapi tiga laga tandang beruntun melawan PSS Sleman, PSIS Semarang, dan Persipal Palu.
Ia juga menyebut manajemen dalam waktu dekat akan segera mengumumkan kedatangan pemain asing di posisi penyerang serta tambahan pemain belakang.
Pelatih Barito Putra Alessandro Stefano Cugurra Rodrigues menilai timnya lebih fokus bertahan dibandingkan menyerang. "efektivitas lini serang belum maksimal sehingga kami harus puas berbagi poin," katanya.
Hasil imbang tersebut membuat Barito Putra tetap bertahan di puncak klasemen sementara Pegadaian Championship 2025–2026, sementara Persela Lamongan berada di papan tengah klasemen.
Baca juga: Jelang lawan Barito, Bima Sakti: Tak ada tim yang tak terkalahkan
Pewarta: Astrid Faidlatul Habibah/Alimun Khakim
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2026
Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.

















































