Pelita Jaya wajib waspadai Rans Simba Bogor di pekan kesembilan IBL

3 hours ago 1

Jakarta (ANTARA) - Pelita Jaya Jakarta wajib mewaspadai Rans Simba Bogor dalam laga pembuka pekan kesembilan IBL 2025 di Gelanggang Mahasiswa Soemantri Bodjonegoro (GMSB) Kuningan, Jakarta, Selasa malam, mengingat tren positif tim tamu.

Tim tuan rumah tidak boleh lengah jika tak ingin menjadi korban berikutnya dari Rans, yang tengah dalam tren delapan kemenangan beruntun.

Berdasarkan data statistik IBL yang dikutip Selasa, rekor pertemuan kedua tim mencatat persaingan ketat sejak musim 2022. Dalam pertemuan kedua tim sebanyak lima kali, Pelita Jaya unggul tipis 3-2.

Pada musim 2023, Pelita Jaya menyapu bersih dua laga melawan Rans, tetapi di musim 2024 mereka harus berbagi kemenangan 1-1, termasuk satu kekalahan di kandang sendiri.

Baca juga: Klasemen sementara IBL 2025, Satria Muda rebut posisi puncak

Saat ini, Pelita Jaya berpeluang naik peringkat jika mampu mengamankan kemenangan. Hasil positif akan membawa mereka melewati Dewa United Banten dan Kesatria Bengawan Solo, bahkan menggeser Rans dari posisi keempat klasemen sementara. Dua kemenangan beruntun yang mereka raih sebelumnya menjadi modal berharga menjelang laga ini.

Di sisi lain, Rans datang dengan kepercayaan diri tinggi setelah mencatat rekor sembilan kemenangan dan hanya dua kekalahan sepanjang musim ini. Tim asuhan Anthony Garbelotto terakhir kali menelan kekalahan pada 19 Januari 2025 dan baru saja menundukkan juara IBL 2023 Prawira Bandung dengan skor tipis 82-80.

Jika berhasil menaklukkan juara IBL 2024, tambahan dua poin dari laga ini akan semakin memperkokoh posisi mereka di papan atas klasemen.

Laga Pelita Jaya kontra Rans dijadwalkan berlangsung pada Selasa pukul 19.30 WIB di GMSB Kuningan, Jakarta.

Baca juga: Jadwal IBL 2025 pada pekan kesembilan

Pewarta: Aditya Ramadhan
Editor: Irwan Suhirwandi
Copyright © ANTARA 2025

Read Entire Article
Rakyat news | | | |