Mataram, NTB (ANTARA) - Menteri Pariwisata Widiyanti Putri Wardhana mengajak warga konsisten membangun budaya kebersihan di destinasi wisata agar memperkuat keberlanjutan pariwisata daerah.
"Gerakan wisata bersih dapat menjadi sebuah langkah untuk menjawab tantangan besar dalam menjaga kebersihan, kelestarian dan keberlanjutan destinasi wisata kita," ujarnya saat meluncurkan program gerakan wisata bersih di Pantai Kuta Mandalika, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat, Kamis.
Widiyanti berharap gerakan wisata bersih dapat membangun kebiasaan dan kesadaran jangka panjang bersama dalam menjaga kebersihan dan keberlanjutan lingkungan.
Menurutnya, Pantai Kuta Mandalika bisa menjadi momentum untuk memperkuat aspek kebersihan dan keberlanjutan destinasi wisata di Indonesia, terutama di Nusa Tenggara Barat dan sekitarnya.
"Sudah sepatutnya kita menjaga kebersihan destinasi wisata kita, termasuk Pantai Kuta Mandalika, sebuah destinasi wisata yang memikat," katanya.
Baca juga: Menpar: Pariwisata jadi alat pertahanan ekonomi hadapi kebijakan Trump
Menteri Widiyanti menyampaikan gerakan wisata bersih merupakan aksi konkret yang lahir dari kesadaran kolektif dan kolaborasi dengan berbagai pihak, sebagai bentuk kepedulian terhadap pentingnya menjaga kebersihan dan kelestarian destinasi wisata Indonesia.
Sektor pariwisata di Lombok, imbuhnya, telah menjadi salah satu penggerak ekonomi daerah dengan pencapaian wisatawan sebesar 1,2 juta kunjungan atau hampir setengah dari total kunjungan di NTB yang mencapai 2,5 juta wisatawan pada tahun 2024.
"Harapannya, program itu membantu semakin mendorong pencapaian tersebut, memperkuat citra daerah, serta menjadi contoh yang dapat menginspirasi daerah lainnya di Indonesia," ucap Widiyanti.
Direktur Komersial Injourney Tourism Development Corporation (ITDC) Troy Reza Warokka mengapresiasi upaya Kementerian Pariwisata yang memilih kawasan ekonomi khusus (KEK) Mandalika sebagai lokasi pelaksanaan gerakan wisata bersih.
"Acara itu semakin memperkuat sinergi kami dalam berkontribusi meningkatkan kualitas pariwisata di Indonesia, khususnya Mandalika," sebutnya.
Baca juga: Menpar ingatkan pengelola tempat wisata patuhi aturan dan perizinan
Baca juga: Menteri Pariwisata: SDM unggul kunci pengembangan pariwisata
Pewarta: Sugiharto Purnama
Editor: Kelik Dewanto
Copyright © ANTARA 2025