Medan (ANTARA) - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Medan Afif Abdillah meminta pemerintah kota setempat melakukan jemput bola guna mengoptimalkan Program Cek Kesehatan Gratis (CKG).
"Kita minta jemput bola ini diperbesar oleh Pemkot Medan," ujar Afif Abdillah di Medan, Rabu.
Ia menilai upaya tersebut menjadi salah satu langkah pemerintah untuk mendorong masyarakat memanfaatkan program pemerintah pusat tersebut.
Afif mengatakan upaya jemput bola bakal mempermudah masyarakat yang terkendala yang tidak dapat langsung datang ke puskesmas.
"Pemkot Medan bisa optimalkan program ini dengan langsung datang dari rumah ke rumah. Ini akan mempermudah masyarakat terutama bagi lansia," kata dia.
Baca juga: Kadinkes Medan: Kesadaran masyarakat manfaatkan CKG perlu ditingkatkan
Menurut dia, rendahnya capaian program cek kesehatan gratis di Kota Medan menjadi pekerjaan rumah yang harus diselesaikan pemerintah kota setempat.
"Bukannya masyarakat tidak mau datang, bisa jadi ada halangan untuk datang ke puskesmas. Jadi, kita minta tolong diprogramkan untuk jemput bola CKG," ujar dia.,
Selain itu, Afif meminta pemerintah kota setempat juga menggencarkan sosialisasi dan edukasi ke seluruh lapisan masyarakat.
"Pasti kita dorong. Apa yang menjadi kekurangan kita bantu," ujarnya.
Baca juga: Kemenkes perluas CKG ke komunitas dan kantor guna kejar target 2025
Berdasarkan Data Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Medan, Program CKG di wilayah itu telah melayani 79.986 orang, yang terhitung sejak Februari hingga Oktober 2025.
Pewarta: Anggi Luthfi Panggabean
Editor: Bambang Sutopo Hadi
Copyright © ANTARA 2025
Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.


















































