Jakarta (ANTARA) - Saat kesibukan meningkat dan tuntutan belajar atau pekerjaan terus bertambah, kemampuan untuk tetap fokus dan mempertahankan daya ingat menjadi semakin penting.
Selain pola tidur dan olahraga, asupan harian juga berperan besar dalam menjaga kesehatan otak. Salah satu cara sederhana yang bisa dilakukan adalah mengonsumsi minuman yang tepat.
Beberapa jenis minuman alami terbukti mengandung nutrisi yang mampu meningkatkan fokus, memperbaiki fungsi kognitif, serta menjaga daya ingat tetap optimal.
Lantas, apa saja minuman yang direkomendasikan? Simak ulasan lengkapnya berikut ini, yang telah dilansir dari berbagai sumber.
Baca juga: Daftar makanan tinggi protein terbaik untuk turunkan berat badan
Rekomendasi minuman yang dapat membantu meningkatkan daya ingat otak
1. Teh
Minuman teh mengandung kafein serta antioksidan yang membantu menjaga daya ingat. Kafein bekerja secara alami dalam tubuh untuk meningkatkan fokus, sehingga mendukung proses penyimpanan informasi di otak.
2. Kopi
Mirip seperti teh, kopi juga mengandung kafein dan antioksidan yang bermanfaat jika dikonsumsi dalam jumlah wajar. Selain kopi, minuman lain seperti cokelat hitam juga bisa menjadi pilihan untuk membantu mempertajam daya ingat.
3. Jus jeruk
Jus jeruk kaya vitamin C, yang diketahui memiliki sifat pelindung terhadap fungsi otak. Berdasarkan tinjauan dari puluhan studi, orang dengan kadar vitamin C tinggi cenderung memiliki kemampuan memori, perhatian, dan bahasa yang lebih baik. Namun, perlu diperhatikan bahwa jus mengandung kalori dan gula lebih tinggi dibandingkan buah utuh, sehingga konsumsi-nya sebaiknya dibatasi.
4. Cokelat panas
Kandungan flavanol dalam kakao membantu meningkatkan kemampuan konsentrasi, mempercepat pemrosesan informasi, dan memperkuat daya ingat. Minuman ini juga disebut dapat membantu menjaga kesehatan otak, terutama bagi yang memiliki risiko gangguan kognitif seperti demensia.
Baca juga: Kenali manfaat granola untuk ibu hamil dan menyusui
5. Jus blueberry
Blueberry mengandung senyawa polifenol dan antioksidan bernama antosianin, yang mendukung fungsi otak. Agar lebih sehat, hindari menambahkan gula berlebih saat mengolah jus ini. Sedikit madu bisa menjadi alternatif alami untuk memperkaya rasa.
6. Jus bit
Bit termasuk sayuran akar yang kaya manfaat, salah satunya membantu melawan efek radikal bebas. Kandungan nitrat dalam bit juga membantu melebarkan pembuluh darah, menurunkan tekanan darah, dan mengurangi risiko stroke serta demensia. Selain itu, bit meningkatkan oksigenasi sel dan memperlancar aliran darah ke otak.
7. Susu kunyit
Kunyit mengandung kurkumin, senyawa yang dikenal memiliki efek antiinflamasi dan antioksidan. Kurkumin mampu menembus sawar darah-otak, dan berperan dalam meningkatkan pertumbuhan serta ketahanan sel saraf.
8. Air kelapa
Kaya akan elektrolit seperti magnesium dan kalium, air kelapa membantu mendukung kerja otak dan sistem saraf. Elektrolit ini sangat penting untuk menjaga tubuh tetap terhidrasi dan memperlancar sinyal saraf dalam tubuh.
Baca juga: Lima manfaat whey protein bagi Kesehatan
Baca juga: Detoksifikasi tubuh dengan air murni bantu jaga kesehatan keluarga
Pewarta: Sean Anggiatheda Sitorus
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2025