Terpopuler, Kejagung periksa Ahok hingga gerhana "blood moon"

18 hours ago 3

Jakarta (ANTARA) - Sejumlah berita unggulan Kamis untuk disimak, Kejagung akan periksa Ahok terkait kasus minyak mentah pada Kamis hingga gerhana "blood moon" bisa diamati di Indonesia besok. Berikut berita-berita tersebut:

1.⁠ ⁠Kejagung akan periksa Ahok terkait kasus minyak mentah pada Kamis

Kejaksaan Agung (Kejagung) akan memeriksa mantan Komisaris Utama PT Pertamina (Persero), Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok, sebagai saksi terkait kasus korupsi tata kelola minyak mentah dan produk kilang tahun 2018–2023 pada Kamis (13/3).

Pemeriksaan terhadap Ahok direncanakan dimulai pada pukul 10.00 WIB. Baca selengkapnya di sini

2.⁠ ⁠Bandara Soetta jadi bandara penerbangan terbaik di Asia Pasifik

PT Angkasa Pura Indonesia (InJourney Airports) mengungkapkan bahwa Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta), Tangerang, Banten, terpilih menjadi bandara penerbangan terbaik di kawasan Asia Pasifik versi Airports Council International (ACI).

Bandara Soetta sendiri, sebelumnya berhasil meraih penghargaan prestisius dalam ajang Airport Service Quality (ASQ) Awards 2024, dengan dinobatkan sebagai Best Airport over 40 Million Passengers in Asia-Pacific. Baca selengkapnya di sini

3.⁠ ⁠KPK geledah kantor BJB di Bandung

Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali melakukan penggeledahan pada Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten (BJB) terkait penyidikan kasus dugaan korupsi.

Sebelumnya, penyidik KPK juga menggeledah rumah mantan gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil (RK) pada Selasa (11/3) terkait penyidikan perkara yang sama. Baca selengkapnya di sini

4.⁠ ⁠Kronologi lengkap kasus Kim Soo Hyun dan Kim Sae Ron

Kasus yang melibatkan aktor ternama Kim Soo Hyun dan aktris Kim Sae Ron menjadi perbincangan hangat setelah sebuah video YouTube yang viral mengklaim bahwa keduanya menjalin hubungan selama enam tahun.

Tuduhan ini mencuat pasca kematian Kim Sae Ron pada 16 Februari 2025, yang diduga akibat bunuh diri. Baca selengkapnya di sini

5.⁠ ⁠BMKG: Gerhana "blood moon" bisa diamati di Indonesia besok

Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengungkapkan fenomena gerhana bulan total atau dikenal sebagian orang dengan sebutan blood moon bisa diamati dari wilayah Indonesia lusa, Jumat (14/3).

Ketua Tim Bidang Geofisika Potensial BMKG, Syrojudin mengatakan gerhana bulan total yang diprediksi terjadi pada tanggal 14 Maret itu fase gerhana penumbra pertama dimulai pada pukul 10.57 WIB. Baca selengkapnya di sini

Pewarta: Tiara Hana Pratiwi
Editor: Laode Masrafi
Copyright © ANTARA 2025

Read Entire Article
Rakyat news | | | |