Kemenangan Pacific Caesar Surabaya hasil perjuangan panjang tim

13 hours ago 9

Surabaya (ANTARA) - Pelatih Pacific Caesar Surabaya Andika Supriadi Saputra menyebut kemenangan 99–78 atas Tangerang Hawks dalam pertandingan IBL sebagai hasil perjuangan panjang seluruh tim.

"Kemenangan ini sangat berharga, untuk keluarga besar Pacific Caesar, untuk orang rumah saya yang sudah lama tidak saya temui, dan juga untuk istri saya," kata Andika dalam konferensi pers usai pertandingan di GOR Pacific Caesar Surabaya, Sabtu malam.

Menurut dia, meski proses perkembangan tim belum sepenuhnya terlihat, kemenangan ini patut disyukuri.

Untuk menghadapi laga berikutnya melawan Pelita Jaya Basketball Jakarta, seluruh tim ini harus bekerja lebih keras karena lawan diperkuat banyak pemain bintang.

"Pelita Jaya tim besar dengan banyak pemain bintang. Kita harus bekerja lebih keras, terutama di sektor pertahanan," ucapnya.

Mengenai insiden kecil antara Azzaryan Pradhitya dengan Stephaun B Branch dari Tangerang Hawks, Andika menegaskan seluruh pemain mdan ofisial Pacific Caesar tetap menjunjung tinggi sportivitas.

"Saya selalu ingatkan pemain, bermain keras boleh, tetapi tidak boleh bermain kasar," tuturnya.

Baca juga: Pacific Caesar Surabaya tundukkan Tangerang Hawks 99-78

Andika mengaku fokus melakukan perbaikan secara bertahap, sesuai harapan manajemen dan para suporter.

"Saya baru bergabung belum satu bulan, jadi saya benahi sedikit demi sedikit, prioritas demi prioritas," ujar Andika.

Pemain Pacific Caesar, Aven Ryan Pratama, mengungkapkan kunci kemenangan timnya adalah perbaikan di sektor pertahanan dan pengurangan turnover.

"Ini semua hasil kerja keras tim. Saya berterima kasih kepada staf pelatih dan semua pemain yang sudah bekerja keras dalam pertandingan ini," kata Aven.

Pemain Pacific Caesar lainnya, Miguel Angel Miranda, yang dinobatkan sebagai pemain terbaik, mengaku senang meski tanpa persiapan khusus untuk menjadi yang terbaik.

"Tidak ada persiapan khusus, hanya menjalani rutinitas seperti biasa: berdoa, fokus, dan bersiap untuk pertandingan," kata Miranda yang mencetak 34 poin pada laga tersebut.

Baca juga: Kekuatan baru Borneo hentikan 12 kemenangan beruntun Rans Simba

Pewarta: Indra Setiawan/Naufal Ammar Imaduddin
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2025

Read Entire Article
Rakyat news | | | |