Jakarta (ANTARA) - Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Selatan (Pemkot Jaksel) menilai peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) Tahun 2025 menjadi momentum untuk terus meneguhkan semangat meningkatkan kecerdasan bangsa.
“Peringatan Hari Pendidikan Nasional merupakan momentum untuk kita teguhkan dan meningkatkan dedikasi, komitmen dan semangat untuk memenuhi amanat konstitusi yaitu mencerdaskan kehidupan bangsa," kata Wali Kota Jakarta Selatan Munjirin dalam upacara Peringatan Hardiknas 2025 di Jakarta, Jumat.
Sebagaimana disebutkan dalam Asta Cita keempat, lanjut Munjirin, Presiden Prabowo berkomitmen membangun sumber daya manusia yang kuat sebagai aktor dan agen perubahan yang mengantarkan Indonesia menjadi bangsa dan negara yang adil dan makmur.
Melalui pendidikan, Presiden Prabowo berkomitmen memutus mata rantai kemiskinan.
Baca juga: Pramono maknai Hardiknas sebagai momen tingkatkan layanan pendidikan
Presiden bertekad memajukan pendidikan melalui revitalisasi sarana dan prasarana pendidikan, pembelajaran digital, peningkatan kualitas, kualifikasi, serta kinerja guru melalui pemenuhan kualifikasi, peningkatan kompetensi dan kesejahteraan.
Kemudian, dalam Undang-Undang Dasar 1945, lanjut Munjirin, ditegaskan bahwa setiap warga negara berhak mendapatkan pendidikan. Demikian pula dalam Undang-Undang Sistem Pendidikan Nasional Nomor 20 Tahun 2003 disebutkan bahwa setiap warga negara berhak mendapatkan pendidikan yang bermutu.
"Sesuai amanat konstitusi, tidak boleh ada diskriminasi atas dasar agama, fisik, suku, bahasa, ekonomi, jenis kelamin dan sebab-sebab lainnya," ujarnya.
Baca juga: Jaktim tekankan pentingnya sinergitas bangun generasi cerdas
Diharapkan momentum Hardiknas mampu mengingatkan kembali tujuan pendidikan berkualitas dengan menghasilkan generasi emas.
"Semoga dengan semangat Hari Pendidikan Nasional ini dapat mempererat dan saling bergandeng tangan bahu membahu dan bergotong royong untuk mewujudkan pendidikan bermutu untuk semua," ucapnya.
Upacara peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) Tahun 2025 diikuti para pegawai di ingkungan Pemerintah Kota Jakarta Selatan dan Forum Koordinasi Pimpinan Kota (Forkopimko) Jakarta Selatan.
Baca juga: Peringati Hardiknas, Presiden-Mendikdasmen sinergi renovasi sekolah
Pewarta: Luthfia Miranda Putri
Editor: Ade irma Junida
Copyright © ANTARA 2025