Tiga selebritas dan pemengaruh rayakan lebaran bersama keluarga

1 day ago 6

Jakarta (ANTARA) - Merayakan momen Idul Fitri dirayakan semua umat Islam termasuk sejumlah selebritas yang membagikan momen bahagianya bersama keluarga besar, di antaranya YouTuber Fadil Jaidi, Wendi Cagur dan Fiersa Besari.

Berikut aktivitas beberapa selebritas yang dibagikan di akun Instagram pribadi mereka, Senin.

1. Fadil Jaidi

YouTuber Fadil Jaidi membagikan momen berlebaran dengan keluarganya. Terlihat dalam unggahan momen di Instagram Story, Fadil mengucapkan permohonan maaf lahir dan batin kepada sang ayah Muhammad Jaidi dan ibu.

Setelah merekam momen ayah dan kakak perempuannya berpelukan sambil meminta maaf, Fadil pun meminta maaf kepada ayahnya namun dengan ciri khas candaannya.

Baca juga: Masuk Islam, Ruben Onsu shalat Id perdana dengan Ivan Gunawan

Setelah berlebaran dengan sang ayah, momen lain juga dibagikan Fadil dengan bersalaman dengan kakak laki-lakinya Yislam Jaidi. Dengan sikap yang tak terduga, kakak Fadil hanya bersalaman dan langsung mengajak makan Fadil.

"Singkat, padat, 'yuk makan'," ucap Fadil di depan kamera.

Fadil juga merekam kerumunan warga yang sudah memenuhi halaman rumahnya untuk membagikan THR kepada tetangga sekitar.

2. Wendi Cagur

Wendi Cagur dan keluarga merayakan momen lebaran dengan foto bersama (Instagram @wendicagur)

Komedian "Lapor Pak" Wendi Cagur membagikan foto dirinya bersama keluarga di momen lebaran Idul Fitri.

Terlihat dalam foto, Wendi dan istri mengenakan pakaian bernuansa krem, lengkap bersama ketiga anaknya. Wendi dan anak laki-lakinya mengenakan bawahan sarung berwarna biru putih, sedangkan istri dan dua anak perempuannya mengenakan setelan baju kurung dengan renda sebagai pemanis.

"Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 H. Mohon Maaf Lahir dan Batin. Insya Allah kita selalu dikasih kesehatan dan umur panjang sehingga bertemu lagi di Ramadhan tahun-tahun yang akan datang. AAMIIN ALLAHUMMA AAMIIN," tulus Wendi sebagai caption foto keluarganya.

Diketahui dari unggahan Instagram Story semalam, Wendi bersama dengan komedian lain dan para kru juga telah selesai melakukan siaran langsung acara "Thater Pasbuka", yang diakhiri dengan ucapan selamat berlibur bagi semua pendukung acara.

Baca juga: Selebritas bakal rayakan Lebaran pertama setelah jadi mualaf

3. Fiersa Besari

Fiersa Besari dan keluarga merayakan momen lebaran dengan foto bersama (Instagram @fiersabesari)

Baca juga: Intip masakan BCL, Prilly Latuconsina, dan Ariel Tatum jelang Lebaran

Musisi dan influencer Fiersa Besari membagikan foto keluarga bersama istri Aqia dan anak perempuannya Kinasih dalam momen Idul Fitri 2025.

Dalam unggahan fotonya tersebut, Fiersa menggabungkan dengan foto-foto yang diambil di momen lebaran empat tahun ke belakang.

Fiersa juga menuliskan caption di fotonya tentang belajar memaafkan mulai dari diri sendiri.

"Orang yang-sering kali-paling bersalah terhadap diri sendiri adalah diri sendiri. Mulai memaafkan dari situ, baru belajar memaafkan orang lain. Jika belum bisa, tidak apa-apa. Memberi maaf adalah perihal kerelaan bukan paksaan. Selamat idulfitri Mohon maaf lahir dan batin (Lebaran 2025-2020)," tulis Fiersa.

Baca juga: French Montana rayakan Lebaran di New York

Beberapa postingan sebelumnya juga memperlihatkan Fiersa yang telah berpenampilan berbeda, yang biasanya dengan rambut gondrong kini tampil dengan rambut botak.

Ini karena ia pernah berjanji jika telah berhasil mendaki puncak Cartenz dia akan mencukur rambutnya. Firsa pun juga sempat membagikan beberapa video saat mendaki puncak Cartenz yang saat itu juga terjadi insiden meninggalnya dua pendaki yang pergi bersamanya.

Baca juga: Shah Rukh Khan sapa ribuan penggemar saat Lebaran

Pewarta: Fitra Ashari
Editor: Siti Zulaikha
Copyright © ANTARA 2025

Read Entire Article
Rakyat news | | | |