Banda Aceh (ANTARA) - Wakil Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Wamendiktisaintek), Prof Stella Christie menyatakan bahwa program sekolah Garuda Transformasi untuk membuka akses ke perguruan tinggi unggul baik dalam maupun di luar negeri.
"Ini menjadi bagian penting karena sekolah Garuda Transformasi ini untuk memberikan akses," kata Prof Stella Christie saat berkunjung ke SMAN 10 Fajar Harapan Banda Aceh, Kamis.
Sebagai informasi, SMA 10 Fajar Harapan Banda Aceh merupakan salah satu dari 12 sekolah Garuda Transformasi yang telah ditetapkan oleh Pemerintah Indonesia, dan ini menjadi representasi bagi tanah rencong.
Dirinya mengatakan, Presiden Prabowo Subianto ingin membangun ekosistem sains dan teknologi di Indonesia dengan cara yang paling strategis, yaitu memberikan akses kepada sekolah-sekolah di nusantara.
Baca juga: Romahurmuziy dukung rencana Presiden bangun SMA Garuda, ini alasannya
Di mana, ketika ada sekolah yang sulit mendapatkan akses ke sains dan teknologi, maka bisa diperoleh melalui program sekolah Garuda Transformasi tersebut. Termasuk mereka yang berasal dari daerah luar Jawa, dan juga dari keluarga ekonomi menengah ke bawah.
Kemudian, kata dia, dengan program ini, pemerintah juga membantu kerjasama bagaimana sekolah yang sudah bagus bisa dikenal baik oleh perguruan tinggi negeri maupun perguruan tinggi luar negeri yang unggul.
"Kalau di Aceh kita sangat kenal SMA 10 Fajar Harapan, tapi mungkin yang di Jawa belum tahu itu. Seperti tahun ini belum ada (alumni SMA 10 Fajar Harapan) yang masuk ke UI. Itu mungkin bukan karena prosesnya, tapi belum dikenal sama UI. Maka, Itu lah yang harus kita bina bersama," ujarnya.
Prof Stella menyampaikan, dengan program sekolah Garuda Transformasi pihaknya bakal memberikan pembinaan siswa, guru, maupun manajemen untuk kelas 12 selama setahun penuh agar bisa mengoptimalkan potensi pelajar.
Baca juga: Wamendiktisaintek tinjau lokasi untuk pembangunan SMA Garuda di Babel
Dalam kesempatan ini, dirinya menegaskan bahwa SMAN 10 Fajar Harapan ditetapkan masuk dalam sekolah Garuda Transformasi karena dinilai cukup berprestasi, sehingga perlu dioptimalkan kembali, dan ini mewakili provinsi Aceh.
"Jadi, kita lihat pertama dari segi prestasinya, ini (SMAN Fajar Harapan) sangat tinggi sekali kalau kita lihat dari prestasi di Dapodik, juga ini merupakan suatu representasi dari Aceh," demikian Prof Stella.
Baca juga: Menhut-Wamendiktisaintek cek lokasi pembangunan SMA Garuda di NTT
Pewarta: Rahmat Fajri
Editor: Bernadus Tokan
Copyright © ANTARA 2025