Jakarta (ANTARA) - Louken Group Singapura menghadirkan konsep pop up store Nova Now yang membawa enam jenama fesyen dan gaya hidup dari Singapura untuk para pelanggan di Indonesia.
CEO Louken Group Haoming Lee mengatakan Indonesia merupakan tempat pertama diselenggarakannya Nova Now karena melihat gaya hidup masyarakat Indonesia yang dinamis dan selaras dengan energi yang dibawakan Nova Now untuk mengembangkan produk Singapura ke luar negeri.
“Kenapa Nova Now pertama kali memilih Jakarta, Indonesia karena sinergi antara energi dan passion terhadap brand kami, dan vibrant energy dari Indonesia bersama berkolaborasi dengan komunitas lokal di Jakarta, banyak yang mendukung juga melayani kami dengan baik, juga dengan pemerintah juga mendukung kami,” kata Haoming dalam acara konferensi pers Nova Now di Jakarta, Kamis.
Baca juga: Enam merek terkemuka Singapura siap debut di Nova Now Jakarta
Pada gelaran Nova Now di Main Atrium Senayan City, Louken membawa enam jenama Singapura di antaranya The Paper Bunny, Ginlee, Epitex, Mighty Jaxx, Young Hungry Free, dan Graye.
Haoming juga mengatakan para desainer dari enam jenama Singapura ini ingin mengembangkan produknya ke luar Singapura, dan Indonesia merupakan pasar yang tepat untuk memulai mengenalkan produk dan bekerja sama.
Perbedaan budaya antara Singapura dan Indonesia juga menjadi tantangan tersendiri bagi masing-masing brand untuk bisa menembus pasar Indonesia.
Haoming juga mengatakan memilih Indonesia karena masyarakat Indonesia sudah mengenal beberapa merk dari Singapura sehingga dirasa bisa membangun kolaborasi yang lebih matang.
Baca juga: Jakarta Fashion Week 2025 digelar hingga 27 Oktober 2024
“Ini juga kenapa kita 20 tahun bersama Indonesia, punya kantor di Ashta, karena Indonesia sangat menyenangkan, sebelum kita tahu pasar kita, kita melihat bagaimana dinamisnya pasar Indonesia, banyak kesempatan ada di sini,” katanya.
Sementara itu, Country Director PT. Louken Indonesia Handi Yusajap mengatakan membawa investor asing ke Indonesia merupakan tantangan untuk nantinya bisa membawa nama Indonesia ke luar negeri.
Untuk itu para desainer dari enam jenama tersebut melakukan kolaborasi dengan seniman lokal untuk nantinya bisa mengembangkan namanya ke mancanegara.
Baca juga: Gekrafs sukses membentangkan kain Indonesia di Antwerp Belgia
“Di satu sisi kita percaya Indonesia adalah pasar yang dinamis, penuh talenta dan bakat jadi saya sangat tertantang bagaimana bisa membawa program ini secara sukses dari Singapura ke Indonesia, di situlah saya merasa tuntutan profesionalitas dan tanggung jawab sebagai orang Indonesia untuk menjembatani gercepnya orang Singapura dan kreativitas Indonesia, bagaimana mengkolaborasikan untuk menjadi karya yang kita lihat hari ini,” kata Handi.
Masing-masing jenama akan membawa beberapa koleksi yang berkolaborasi dengan seniman dan desainer Indonesia, salah satunya The Paper Bunny dengan Donut of Curiosity yang menghadirkan varian donat ukuran kecil edisi terbatas Blue cheese dan Maple Pecan dan warna yang khusus dihadirkan di Nova Now untuk koleksi tas Midi Arc.
Baca juga: Pameran Pikat Wastra Nusantara di Semarang kenalkan desain fashion

Selain itu Graye memadukan aparel unisex yang mengusung modern living berkolaborasi dengan pengrajin dari Sukkha Citta, menghasilkan pakaian hand brushed motif batik serta mengutamakan fashion keberlanjutan.
Nova Now di Jakarta akan jadi langkah pertama untuk brand luar negeri maupun brand dari Indonesia untuk sama-sama berkesempatan mengembangkan produknya agar diterima di pasar yang berbeda, dan berharap banyak brand Indonesia lainnya yang bisa memanfaatkan berkolaborasi dengan brand luar di masa depan.
Baca juga: Sejauh Mata Memandang dan Greenpeace hadirkan pameran "Kedai Kita"
Pewarta: Fitra Ashari
Editor: Siti Zulaikha
Copyright © ANTARA 2025