Milatul Khaqimah-Riska Amelia raih emas-perak Kejuaraan Asia MTB 2025

3 hours ago 5

Jakarta (ANTARA) - Atlet balap sepeda putri Indonesia Milatul Khaqimah dan Riska Amelia, masing-masing meraih medali emas dan perak di nomor Downhill Elite Women Kejuaraan Asia Mountain Bike (MTB) 2025 yang berlangsung di China, Kamis.

Dalam kejuaraan MTB Asia yang digelar pada 20–28 April tersebut, Milatul kembali membuktikan dominasinya di lintasan ekstrem dengan catatan waktu tercepat 3 menit 06,557 detik. Ini menjadi gelar juara Asia kedua secara beruntun bagi atlet Indonesia tersebut setelah kemenangan serupa pada edisi 2024.

Prestasi Milatul dilengkapi oleh Riska Amelia yang menyabet medali perak dengan catatan waktu 3 menit 20,947 detik.

Raihan ini turut memperkuat posisi Indonesia sebagai kekuatan utama di nomor downhill putri tingkat Asia, mengungguli negara pesaing seperti Thailand, Filipina, dan Hong Kong yang mengekor di belakang duo pembalap putri asal Indonesia tersebut.

Baca juga: Sayu Bella bawa pulang perak dan perunggu dari Jepang

Indonesian Cycling Federation (ICF) melalui akun Instagram resminya menyampaikan apresiasi atas pencapaian Riska. “@riskaameliaa23 menjadi sosok di balik kemenangan ini. Semangat perjuangannya memberikan hasil membanggakan untuk sejarah balap sepeda kita,” tulis ICF.

“Terima kasih, Riska! Semoga pencapaian ini bisa menjadi batu loncatan baru bagi kita untuk terus termotivasi menjadi yang lebih baik, lebih hebat, dan terdepan,” lanjut pernyataan tersebut.

Kejuaraan Asia MTB 2025 menjadi ajang penting bagi para pembalap sepeda gunung terbaik Asia, dan keberhasilan Indonesia merebut dua podium teratas di nomor elite menunjukkan perkembangan signifikan olahraga ini di tanah air.

Apresiasi atas prestasi atlet Indonesia ini juga menuai pujian dari warganet dan pencinta balap sepeda Indonesia yang dituliskan pada kolom komentar. Sebagian besar komentar dari pengguna media sosial Instagram memberikan ucapan selamat disertai dengan emoji api.

Baca juga: Pembalap Indonesia tuntaskan Hong Kong International Track Cup 2025

Baca juga: Andini Putri peringkat kedua Best Young Rider di Tour of Thailand 2025

Pewarta: Aditya Ramadhan
Editor: Eka Arifa Rusqiyati
Copyright © ANTARA 2025

Read Entire Article
Rakyat news | | | |