Jakarta (ANTARA) - Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia melantik tiga Pejabat Tinggi Pratama di lingkungan Kementerian ESDM dan Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas).
Pejabat yang dilantik yaitu Kepala Biro Komunikasi, Layanan Informasi Publik, dan Kerja Sama (Biro KLIK) Sunindyo Suryo Herdadi, Sekretaris Inspektorat Jenderal Upik Jamil, dan Pengawas Internal pada SKK Migas Ibnu Suhendra.
"Saya pikir, setiap hari sekarang ini selalu terjadi perkembangan-perkembangan yang cepat, karena itu harus kerja tim yang baik dan harus fokus pada apa yang menjadi tanggung jawab masing-masing," ujar Bahlil di Jakarta, Senin.
Bahlil mengatakan bahwa pelantikan Pengawas Internal pada SKK Migas dilakukan untuk melakukan pengawasan dan optimalisasi terhadap program peningkatan lifting untuk menuju swasembada energi, termasuk meningkatkan lifting minyak dan gas bumi.
"Salah satu program yang hari ini kita lakukan adalah bagaimana kita meningkatkan lifting. Makanya tidak boleh ada illegal drilling (pengeboran ilegal),” ucap dia.
Lebih lanjut, Bahlil juga menyoroti perlunya perbaikan regulasi untuk masyarakat, utamanya melegalkan sumur-sumur yang dikelola oleh masyarakat.
“Dan bisa diakui produksinya sebagai bagian daripada lifting yang akan ditampung oleh Pertamina dengan harga yang baik," tutur Bahlil.
Baca juga: Menteri ESDM tegaskan stok LNG masih mencukupi kebutuhan dalam negeri
Baca juga: Menteri ESDM sebut Huayou gantikan LG yang mundur dari proyek EV
Baca juga: Menteri ESDM atur pensiun dini PLTU lewat peta jalan transisi energi
Pewarta: Putu Indah Savitri
Editor: Biqwanto Situmorang
Copyright © ANTARA 2025