Denpasar (ANTARA) -
Xiaomi Indonesia memastikan versi Ultra dari ponsel teranyar yang baru mereka luncurkan Xiaomi 15 juga akan masuk ke Indonesia pada pertengahan Maret 2025.
“Kami akan membawa Xiaomi 15 Ultra,” kata Direktur Pemasaran Xiaomi Indonesia Andi Renreng di Denpasar, Bali, Kamis.
Xiaomi terakhir kali membawa versi Ultra gawai mereka ke Indonesia pada 2021 untuk Xiaomi 11.
Menurut Andi, gawai tersebut perlu dibawa ke Indonesia karena permintaan konsumen yang banyak menanyakan varian tersebut, termasuk ketika Xiaomi 14 diluncurkan di Indonesia tahun lalu.
Xiaomi Indonesia akan meluncurkan seri Xiaomi 15 pada 13 Maret 2025. Ketika diluncurkan di Spanyol, Minggu (2/3), baik Xiaomi 15 maupun Ultra ditenagai chip Snapdragon 8 Elite Mobile Platform yang memberikan performa CPU 45 persen lebih tinggi dan efisiensi daya 52 persen lebih baik dibandingkan pendahulunya Snapdragon 8 Gen 3.
Baca juga: Xiaomi luncurkan Seri Xiaomi 15 hadirkan teknologi fotografi mumpuni

Seperti generasi sebelumnya, Xiaomi juga menggunakan kamera besutan Leica untuk lensa utama berukuran 23 milimeter 1 inci. Merek asal China itu menggabungkan sensor Sony LYT-900 50 MP dengan lensa optik Leica Summilux.
Kamera Xiaomi 15 Ultra memiliki panjang fokus dengan variabel 23 mm, 28 mm dan 35 mm serta bukaan f/1.63.
Selain kamera utama, ponsel itu juga dilengkapi lensa telefoto 70mm 50MP, lensa telefoto periskop 200MP dan lensa ultrawide 50MP sehingga konfigurasi total kamera belakang berjumlah 4.
Sementara di depan, Xiaomi menyematkan 32MP untuk berswafoto.
Baca juga: Bocoran spesifikasi baterai Xiaomi 15 Pro dan Ultra terungkap

Belum diketahui berapa harga yang akan dikenakan pada Xiaomi 15 Ultra di Indonesia. Saat diluncurkan di Spanyol, ponsel itu dibanderol mulai dari 1.499 euro (sekitar Rp26,5 juta).
Meski harga belum diketahui, Andi mengindikasikan versi tertinggi Xiaomi 15 Ultra yaitu 16GB + 1TB dan dan Xiaomi 15 Ultra Photography Kit Legend Edition yang berisi aksesoris fotografi khusus ponsel tersebut juga akan masuk ke Indonesia.
Baca juga: Xiaomi kembangkan chip mandiri untuk tingkatkan visual hingga baterai
Baca juga: Xiaomi 15 bakal masuk ke Indonesia pada 13 Maret
Baca juga: Xiaomi Watch S4 dan Smart Band 9 Pro meluncur
Pewarta: Natisha Andarningtyas
Editor: Mahmudah
Copyright © ANTARA 2025