Wapres sebut Garuda Muda bawa harapan untuk sepak bola Indonesia

4 hours ago 3

Jakarta (ANTARA) - Wakil Presiden (Wapres) Gibran Rakabuming Raka menyebut tim nasional sepak bola U-17 alias Garuda Muda membawa harapan untuk masa depan sepak bola di Indonesia.

Timnas sepak bola U-17 untuk pertama kalinya berhasil mengamankan satu tiket ke Piala Dunia 2025 di Qatar setelah keluar sebagai juara grup di Piala Asia U-17 2025.

“Dulu, kita hanya menjadi penonton yang bertepuk tangan saat negara lain berlaga. Tetapi kini, Garuda Muda membalikkan cerita. Mereka memberi kita harapan. Mereka menciptakan kesempatan bahwa mimpi besar itu bisa menjadi nyata,” Gibran dalam tayangan videonya itu, yang diakses di Jakarta, Selasa.

Wapres melanjutkan keberhasilan Garuda Muda itu bukan keajaiban, melainkan hasil dari kerja keras.

“Ini bukan sekadar kemenangan di atas lapangan, tetapi ini adalah bukti bahwa Indonesia mampu berlaga di arena yang lebih besar,” sambung Gibran.

Baca juga: Daftar lengkap 48 negara peserta Piala Dunia U17 2025

Dalam tayangan yang sama, yang dikemas dengan cuplikan-cuplikan video pertandingan U-17, Gibran juga memuji kiprah beberapa pemain timnas beserta pelatih mereka Nova Arianto.

“Evandra, pemuda asal Malang dengan dominasi kekuatan kaki kirinya mampu terus tampil memukau. Alberto, pemuda asal Bojonegoro berdarah Papua, dengan ketekunan dan kerja kerasnya mampu membobol kandang lawan. Juga, Gholy, pemuda asal Bekasi, dengan kelincahannya mampu mengguncang pertahanan dari sisi sayap lapangan, serta pemain muda lainnya dari berbagai penjuru negeri yang berjuang membawa nama Indonesia dengan berlari tanpa lelah, bangkit tanpa menyerah,” kata Wapres Gibran.

Oleh karena itu, Gibran pun mengajak seluruh masyarakat Indonesia untuk mendukung laga mereka di Piala Dunia pada November 2025.

“November ini, Timnas U-17 akan bertarung dan mencetak sejarah. Garuda Muda akan menunjukkan performa maksimal, dan tugas kita semua adalah menjadi pendukung mereka yang paling setia,” kata Gibran.

Wapres, dalam tayangan yang sama, tidak meragukan kecintaan para suporter terhadap Garuda Muda.

Baca juga: Indonesia turunkan kekuatan penuh hadapi Korea Utara

Oleh karena itu, Gibran pun memberikan apresiasi tinggi pada mereka.

“Saya juga ingin mengucapkan terima kasih dan apresiasi setinggi-tingginya bagi suporter yang selalu memenuhi stadion, menjaga ketertiban, membeli tiket, membeli merchandise, bahkan ada yang membuat tifo Garuda bertuliskan show your dignity. Kalian memang keren. Terima kasih sudah menjadi suporter yang paling gila, paling setia untuk timnas kita,” kata Gibran.

Dalam video berdurasi 5 menit 10 detik itu, Gibran kemudian menegaskan dukungan pemerintah kepada PSSI untuk membentuk timnas yang tangguh, dan menciptakan ekosistem sepak bola yang lebih baik di Indonesia.

“Saat ini ada 24 stadion siap digunakan. Selain itu, kita juga punya sekolah sepak bola, serta training center di berbagai daerah yang bisa digunakan untuk berlatih, dan melakukan pembinaan bakat sejak dini,” kata Gibran.

Pewarta: Genta Tenri Mawangi
Editor: Adi Lazuardi
Copyright © ANTARA 2025

Read Entire Article
Rakyat news | | | |