Terkait tarif impor, US-ABC apresiasi dialog dan tawaran kerja sama RI

13 hours ago 7

Jakarta (ANTARA) - United States-ASEAN Business Council (US-ABC) mengapresiasi upaya dialog dan tawaran kerja sama Indonesia dalam merespons kebijakan tarif impor AS.

Hal itu diungkapkan oleh Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati dari hasil jamuan makan siang bersama Ambassador Ted Osius selaku Presiden sekaligus CEO dari US-ASEAN Business Council (USABC) dan timnya.

“USABC mengapresiasi dan menyambut positif upaya dialog dan tawaran kerja sama yang dilakukan Indonesia. Ini menunjukkan komitmen Indonesia sebagai mitra dagang prospektif bagi AS,” kata Sri Mulyani, dikutip dari akun Instagram @smindrawati di Jakarta, Senin.

Sri Mulyani berharap kerja sama yang baik antara Indonesia dengan US-ABC dapat terus ditingkatkan.

Baca juga: Strategi RI soal tarif AS bakal redam gejolak dan buka peluang baru

Dia juga berharap US-ABC dapat berupaya bersama agar dampak ketidakpastian global bisa dihindarkan demi menjaga pertumbuhan ekonomi dan melindungi kesejahteraan banyak negara di dunia.

Sebelumnya, Sri Mulyani menyatakan strategi Indonesia dalam menyiasati kebijakan tarif resiprokal Amerika Serikat (AS) akan meredakan gejolak sekaligus membuka peluang ekonomi baru.

Dalam bernegosiasi soal tarif, Pemerintah Indonesia melakukan pendekatan dialogis untuk memahami sudut pandang Pemerintah AS. Pemerintah Indonesia kemudian menawarkan opsi-opsi yang bisa memangkas defisit neraca perdagangan AS terhadap Indonesia.

Baca juga: Menkeu AS nilai butuh 2–3 tahun guna seimbangkan defisit dagang

Bersamaan dengan itu, Pemerintah Indonesia juga berupaya mengurangi hambatan perdagangan, baik terkait tarif maupun non-tarif. Langkah yang dilakukan di antaranya termasuk deregulasi dan reformasi administrasi.

Seiring dengan proses negosiasi bersama AS, Pemerintah Indonesia juga menjajaki peluang diversifikasi negara tujuan ekspor.

“Oleh karenanya, diskusi dengan berbagai mitra seperti ASEAN Plus Three dan Uni Eropa terus dijalin dengan baik demi tujuan bersama, menciptakan kerja sama yang saling menguntungkan,” ujar Sri Mulyani.

Pewarta: Imamatul Silfia
Editor: Evi Ratnawati
Copyright © ANTARA 2025

Read Entire Article
Rakyat news | | | |