Polisi: Korban dibacok karena ambil paksa motor pelaku di Koja

5 hours ago 2
motor milik pelaku yang terparkir dalam keadaan stang terkunci dipatahkan oleh korban

Jakarta (ANTARA) - Kepala Unit Reserse Polsek Koja Polres Metro Jakarta Utara AKP Alex Chandra menyebut korban berinisial MS (25) yang dibacok pelaku berinisial EF (20) karena berupaya mengambil paksa motor pelaku yang sedang terparkir di depan rumahnya.

"Dari keterangan yang kami kumpulkan peristiwa pembacokan ini berawal dari aksi pencurian motor," kata Kepala Unit Reserse Polsek Koja Polres Metro Jakarta Utara AKP Alex Chandra di Jakarta, Senin.

Baca juga: Polisi tangkap sopir truk yang angkut belasan motor curian

Ia mengatakan motor milik pelaku yang terparkir dalam keadaan stang terkunci dipatahkan oleh korban lalu dibawa kabur.

Pelaku yang mendapati motor di rumahnya hilang lalu diberitahu tetangga bahwa yang melakukan aksi pencurian adalah korban berinisial EF.

Ia mengatakan saat ini korban EF belum dapat dimintai keterangan karena luka yang serius.

Baca juga: Polisi tangkap pencuri sepeda motor roda tiga di Gropet

Selain itu, saat korban sedang dibersihkan luka-lukanya oleh tim medis pada saku celana korban di temukan anak kunci leter T

"Kami masih melakukan penyelidikan dalam kasus ini dan kami sudah menangkap pelaku pembacokan untuk dimintai keterangan lanjutan," kata dia.

Sebelumnya Unit Reserse Kriminal (Reskrim) Polsek Koja Polres Metro Jakarta Utara menangkap pria berinisial EF (20) yang diduga menjadi pelaku pembacokan terhadap korban berinisial MS (25) di Jalan Bendungan Melayu Koja, Jakarta Utara pada Sabtu (15/3) dinihari.

Baca juga: Polisi tangkap 13 tersangka kasus pencurian sepeda motor di Jakut

"Kami menangkap pelaku beberapa jam setelah kejadian," kata Kepala Unit (Kanit) Reskrim Polsek Koja AKP Alex Chandra di Jakarta, Senin.

Ia mengatakan pelaku ditangkap di Jalan Mandiri Rawa Badak Selatan sekitar pukul 04.00 WIB dan saat ini petugas masih melakukan penyelidikan dan penyidikan terhadap kasus ini.

"Kedua pelaku ini saling kenal dan tinggal di RW yang sama," kata dia

Ia mengatakan petugas kepolisian mendapatkan informasi adanya korban luka bacok di RS Koja pada Sabtu (15/3) dinihari. Petugas langsung datang ke lokasi dan menemukan adanya korban luka yang ditangani tenaga kesehatan.

"Korban ini tidak sadarkan diri karena luka yang sangat serius," kata dia

Pewarta: Mario Sofia Nasution
Editor: Ganet Dirgantara
Copyright © ANTARA 2025

Read Entire Article
Rakyat news | | | |