Jakarta (ANTARA) - PT Pertamina Patra Niaga menghadirkan stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) sebagai rest area berakses pantai di Jalan Raya Banyuglugur Kabupaten Situbondo, Jawa Timur.
"Kami menyediakan layanan SPBU yang mendukung kenyamanan perjalanan masyarakat di SPBU Utama Raya Banyuglugur, Situbondo, yang terintegrasi dengan kawasan rest area serta memiliki akses langsung ke pantai di sisi belakang SPBU," kata Corporate Secretary Pertamina Patra Niaga Roberth MV Dumatubun, dalam keterangannya di Jakarta, Kamis.
Berlokasi di jalur utama Pantura Jawa Timur, SPBU ini menjadi pilihan bagi pengguna kendaraan pribadi maupun pengemudi jarak jauh untuk beristirahat sebelum melanjutkan perjalanan.
"SPBU Utama Raya Banyuglugur memiliki suasana berbeda dengan pemandangan pantai yang dapat diakses dengan tiket masuk terjangkau, yakni Rp5.000 per orang," ujarnya.
SPBU Banyuglugur menyediakan berbagai produk BBM, mulai dari Pertamax, Pertamax Turbo, Pertalite, Pertamina Dex, hingga Biosolar, sehingga masyarakat dapat menyesuaikan kebutuhan kendaraannya selama perjalanan.
Kawasan rest area ini juga dilengkapi fasilitas pendukung, mulai dari penginapan berupa hotel dan vila dengan pemandangan pantai, rumah makan, kafe, mushala, hingga fasilitas toilet yang terawat.
Kelengkapan fasilitas tersebut mendukung kenyamanan sekaligus keselamatan perjalanan masyarakat, khususnya yang melintasi jalur antarkota dan antarprovinsi.
Pelanggan SPBU, Yopi, yang tengah melakukan perjalanan dari Surabaya menuju Banyuwangi, mengaku nyaman membeli BBM di SPBU Banyuglugur.
"Pelayanannya baik, antreannya tidak ramai, toilet bersih, dan sekaligus bisa lihat-lihat ke pantai yang indah," ucapnya.
Lia, pelanggan SPBU dari Bali, yang tengah melakukan perjalanan menuju Semarang, juga mengatakan SPBU Banyuglugur menjadi tempat singgah yang nyaman.
Roberth menambahkan pengembangan SPBU dengan fasilitas lengkap diharapkan dapat memberikan kenyamanan bagi masyarakat selama melakukan perjalanan.
"SPBU tidak hanya kami dorong sebagai tempat pengisian BBM, tetapi juga sebagai tempat yang aman dan nyaman, seperti SPBU Utama Raya Banyuglugur yang dapat dimanfaatkan sebagai tempat rekreasi. Dengan fasilitas pendukung yang tersedia, masyarakat dapat beristirahat, menikmati pemandangan, dan melanjutkan perjalanan dengan kondisi yang lebih prima," sebutnya.
Baca juga: Turun serentak, Ini harga BBM di Pertamina, Shell, BP, Vivo per 1 Januari
Baca juga: Pertamina turunkan harga Pertamax per 1 Januari 2026
Baca juga: Pertamina Patra Niaga pasok BBM-pelumas untuk genset pemulihan di Aceh
Pewarta: Kelik Dewanto
Editor: Agus Salim
Copyright © ANTARA 2026
Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.


















































