Lirik lagu viral TikTok "Stecu Stecu" oleh Faris Adam

3 days ago 2

Jakarta (ANTARA) - Lagu berjudul "Stecu Stecu" yang dibawakan oleh Faris Adam, kini tengah menjadi salah satu tren musik di kalangan pengguna TikTok. Salah satu bait liriknya yang paling dikenali yakni "kalo memang cocok bisa datang ke rumah".

Dirilis pada 5 Maret 2025, lagu yang dinyanyikan oleh penyanyi asal Maluku Utara ini berhasil menarik banyak perhatian dan menjadi sound favorit dalam beberapa konten di media sosial tersebut.

Tak lama dari tanggal perilisan, video clip dari lagu ini telah ditonton 18 ribu tayangan dan menjadi terpopuler nomor satu di kanal YouTube.

Lagu "Stecu Stecu" menjadi populer berkat liriknya yang jenaka dan irama yang mudah diingat dengan iringan musik khas Indonesia Timur, hingga menjadi ide para pembuat konten untuk berkreasi.

Lirik lagu ini menceritakan tentang seorang pria yang jatuh cinta pada pandangan pertama kepada seorang wanita yang bersikap jual mahal atau "stecu", sebuah singkatan yang berasal dari "setelan cuek".

Diketahui lagu "Stecu Stecu" diproduksi oleh musik produser RPVL serta ditulis oleh Farid Egall. Sedangkan video clip dari lagu ini diproduksi oleh Akza Entertainment.

Lirik lagu "Stecu Stecu" dari Faris Adam

Pandang pertama lia Nona langsung suka

Nona salting, stecu abis, buang muka

Sa mabuk, ko pu senyum tiap hari sampe fly

Datang dalam mimpi, inga Nona manis lai

Nona stecu, stelan cuek, aduhai

[Chorus]

Kalo Nona suka, jang buang muka

Jang stelan cuek, nanti malu di Nona

Kan bilang saja, jang pura-pura

Abang su tarima asal Ade Nona bicara

[Reff]

Stecu, stecu, stelan cuek baru malu

Aduh, Ade ini mau juga Abang yang rayu

[Chorus]

Kalo Nona suka, jang buang muka

Jang stelan cuek, nanti malu di Nona

Kan bilang saja, jang pura-pura

Abang su tarima asal Ade Nona bicara

[Reff]

Stecu, stecu, stelan cuek baru malu

Aduh, Ade ini mau juga Abang yang rayu

Stecu, stecu, stelan cuek baru malu

Aduh, Ade ini mau juga Abang yang maju

Pandang pertama lia Nona langsung suka

Nona salting, stecu abis, buang muka

Sa mabuk, ko pu senyum tiap hari sampe fly

Datang dalam mimpi inga Nona manis lai

Nona stecu, stelan cuek aduhai

Aduh, Abang bukan maksudku begitu

Masalah stecu bukan brarti tak mau

Jual mahal dikit kan bisa

Coba kase effort-nya saja

Kalo memang cocok bisa datang ke rumah (sikat!)

[Reff]

Stecu, stecu, stelan cuek baru malu

Aduh, Ade ini mau juga Abang yang rayu

Stecu, stecu, stelan cuek baru malu

Aduh, Ade ini mau juga abang yang maju

Dengan popularitas lagu "Stecu Stecu" ini menjadi salah satu bukti bahwa karya musik dengan nuansa lokal dapat mudah diterima masyarakat luas hingga masuk tren musik di media sosial.

Pewarta: Putri Atika Chairulia
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2025

Read Entire Article
Rakyat news | | | |