Jakarta (ANTARA) - Sejumlah berita humaniora pada Rabu yang banyak mendapat perhatian pembaca dan masih menarik untuk disimak pagi ini, mulai dari pelecehan seksual oleh dokter obgyn di Garut hingga penyelewengan dana Makan Bergizi Gratis.
Adapula warta tentang lokasi yang akan dijadikan Sekolah Rakyat hingga izin edar obat untuk pengobatan gejala vasomotor (VMS). Berita-berita tersebut dapat kembali disimak dalam ringkasan berikut.
1. KemenPPPA dalami pelecehan seksual ibu hamil oleh dokter obgyn di Garut
Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak terus berkoordinasi mendalami kasus dugaan pelecehan seksual oleh seorang dokter kandungan terhadap ibu hamil di Garut, Jawa Barat.
"Hasil koordinasi dengan Kadis PPPA (Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak) Garut terkait kasus pelecehan seksual di klinik KH, korban akan dilakukan penjangkauan untuk kepentingan asesmen," kata Asisten Deputi Penyediaan Layanan Perempuan Korban Kekerasan Deputi Bidang Perlindungan Hak Perempuan KemenPPPA Ratna Oeni Cholifah saat dihubungi di Jakarta, Rabu.
2. Cepat, BPOM terbitkan izin edar pertama obat VMS dalam 54 hari kerja
Kepala Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) Taruna Ikrar menyebutkan pihaknya telah menerbitkan izin edar pertama untuk pengobatan gejala vasomotor (VMS) dengan zat aktif fezolinetant dalam waktu 54 hari kerja.
Dalam keterangan yang diterima di Jakarta, Rabu, Kepala BPOM Taruna Ikrar menyebutkan gejala vasomotor atau Vasomotor Symptoms (VMS) merupakan kondisi yang sering dialami oleh perempuan pada masa menopause, ditandai dengan rasa panas tiba-tiba (hot flashes) yang dialami oleh sekitar 80 persen wanita menopause.
3. Pemerintah siapkan 53 lokasi Sekolah Rakyat untuk digunakan mulai 2025
Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Prasetyo Hadi mengatakan sekurangnya akan ada 53 lokasi Sekolah Rakyat yang akan mulai digunakan pada tahun ajaran 2025/2026.
Hal tersebut diungkapkannya saat memimpin rapat koordinasi percepatan penyediaan sarana dan prasarana (sarpras) di Kantor Kementerian Pekerjaan Umum (PU) di Kebayoran Baru, Jakarta Selatan Senin (14/4).
4. Menkes: Stroke dan jantung jadi penyebab kematian tertinggi
Menteri Kesehatan RI, Budi Gunadi Sadikin, menyebut stroke dan jantung masih menjadi penyebab kematian tertinggi di Indonesia, termasuk di Kabupaten Kubu Raya, Kalimantan Barat, sehingga pihaknya meminta kepada Pemerintah Kalbar dan Kubu Raya untuk fokus pada penanganan penyakit tersebut di setiap RSUD.
Di Indonesia, penyebab kematian terbanyak itu stroke. Saya tadi sudah tanya ke Direktur RS di sini, ternyata sama, stroke juga yang paling tinggi," kata Menkes Budi saat menghadiri kegiatan peletakan batu pertama (groundbreaking), RSUD TBSI Kabupaten Kubu Raya, Kalbar, Rabu.
5. BGN: Dugaan penyelewengan dana MBG karena masalah internal yayasan
Kepala Badan Gizi Nasional (BGN) Dadan Hindayana menyatakan bahwa dugaan penyelewengan dana program Makan Bergizi Gratis (MBG) di Kalibata, Jakarta Selatan, merupakan masalah internal yang melibatkan pihak pengelola dapur dengan mitranya.
"Bukan akibat kesalahan penyaluran dana oleh BGN. Isu penyelewengan dana MBG ini persoalan internal yayasan dan mitranya dan kami telah menyalurkan dana yang dilengkapi dengan sistem keamanan,” ujarnya dalam pernyataan di Jakarta, Rabu.
Pewarta: Asep Firmansyah
Editor: Bambang Sutopo Hadi
Copyright © ANTARA 2025