Jakarta (ANTARA) - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI memenangkan penghargaan dari Dewan Investor dan Edukasi Keuangan (Investor and Financial Education Council/IFEC) Hong Kong, menjadi bank asal Indonesia pertama yang menerima penghargaan ini.
Apresiasi itu diterima oleh BNI Hong Kong berupa penghargaan perunggu sebagai bank dengan program literasi terbaik bagi pekerja domestik Indonesia di Hong Kong.
Corporate Secretary BNI Okki Rushartomo dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Sabtu, menyebut penghargaan itu menempatkan BNI sejajar dengan institusi keuangan terkemuka lainnya, seperti Hang Seng Bank, Bank of China, dan Manulife (International) Limited.
“Penghargaan ini menjadi pengakuan atas keseriusan BNI sebagai bank global yang mampu bersaing di pasar internasional, dengan terus memperluas jangkauan layanan dan meningkatkan kualitas produk serta inovasi yang ditawarkan kepada nasabah,” ujar Okki.
Penghargaan pada ajang ini diberikan kepada instansi dan lembaga yang dianggap memiliki kontribusi positif dalam menyediakan edukasi keuangan dan investasi bagi masyarakat di Hong Kong.
Okki melanjutkan, BNI memiliki inisiatif edukasi keuangan yang dirancang khusus bagi pekerja domestik Indonesia di Hong Kong.
Program tersebut mencakup berbagai topik penting, seperti pencegahan penipuan serta pemanfaatan layanan perbankan digital secara efektif.
“Penghargaan ini menjadi motivasi bagi BNI Hong Kong untuk lebih meningkatkan dan menggiatkan edukasi dan literasi keuangan kepada masyarakat, khususnya diaspora Indonesia dalam mempersiapkan dan merencanakan keuangan mereka,” tuturnya.
Sebagai informasi, BNI mencatat penyaluran kredit pada Januari 2025 mencapai Rp749,8 triliun, tumbuh 10,3 persen secara tahunan (year on year/yoy) dibandingkan Januari 2024 yang sebesar Rp679,9 triliun.
Sementara laba bersih BNI tumbuh 9,7 persen yoy menjadi Rp1,63 triliun dari sebelumnya Rp1,48 triliun pada Januari 2024.
Baca juga: BNI sediakan outlet penukaran uang, tersedia hingga 27 Maret 2025
Baca juga: BNI jadi bank asal RI yang raih Asia Sustainability Reporting Awards
Baca juga: DPLK BNI raih Penghargaan "Brand for Good"
Baca juga: BNI jalin kerja sama dengan GE Healthcare
Pewarta: Imamatul Silfia
Editor: Agus Salim
Copyright © ANTARA 2025