Jakarta (ANTARA) - Yamaha Motor India telah memperkenalkan sepeda motor hibrida pertamanya, FZ-S Fi Hybrid 2025, pada 11 Maret 2025.
Sepeda motor yang dipasarkan dengan harga 144.800 rupee India atau sekira Rp27,2 juta itu menurut perusahaan memiliki tampilan yang ramping dan proporsional.
Menurut informasi yang disiarkan di situs web resmi perusahaan pada 11 Maret, FZ-S Fi Hybrid 2025 menggunakan mesin Blue Core 149cc serta dilengkapi dengan Smart Motor Generator (SMG) dan Stop & Start System (SSS) Yamaha.
Perusahaan menyampaikan bahwa teknologi ini memungkinkan start yang lebih senyap, akselerasi dengan bantuan baterai, dan peningkatan efisiensi bahan bakar dengan mematikan mesin secara otomatis saat idle dan menyalakannya kembali dengan aksi kopling cepat.
FZ-S Fi Hybrid 2025 dilengkapi dengan kluster instrumen TFT penuh warna berukuran 4,2 inci yang terintegrasi dengan dengan ponsel pintar melalui aplikasi Y-Connect serta sistem navigasi Turn-by-Turn (TBT) yang terhubung ke Google Maps.
TBT menawarkan petunjuk arah waktu nyata, indeks navigasi, detail persimpangan, dan nama jalan untuk mendukung pengalaman berkendara yang bebas hambatan.
Baca juga: Yamaha luncurkan Gear Ultima 125 Hybrid dengan fitur ramah keluarga
Baca juga: Yamaha tidak lagi memproduksi Nmax lama, fokus pada varian Turbo
Posisi stang FZ-S Fi Hybrid 2025 telah dioptimalkan untuk meningkatkan kenyamanan pengendara dalam perjalanan jauh.
Sakelar pada stang telah disesuaikan untuk aksesibilitas yang lebih baik, bahkan saat mengenakan sarung tangan.
Tangki bahan bakar pada kendaraan hibrida ini dilengkapi tutup bahan bakar bergaya pesawat terbang yang praktis, tetap terpasang selama pengisian bahan bakar.
Pemimpin Yamaha Motor India Group Itaru Otani menyampaikan bahwa merek FZ berperan penting dalam perjalanan Yamaha di India, berevolusi dengan setiap generasi untuk memenuhi harapan dan persyaratan praktis pelanggan yang terus berubah.
"Dengan memperkenalkan teknologi hibrida di segmen ini, kami tidak hanya meningkatkan kinerja tetapi juga memperkuat komitmen kami untuk menghadirkan inovasi canggih yang berfokus pada pengendara," katanya.
Ia menambahkan, setiap pembaruan pada seri FZ dibuat berdasarkan wawasan pelanggan untuk memastikan pengalaman berkendara yang lebih halus, dinamis, dan menarik.
"Peluncuran ini merupakan bukti komitmen Yamaha terhadap inovasi, di mana teknologi canggih dan desain yang berpusat pada pengendara bersatu untuk membentuk masa depan mobilitas," katanya.
Baca juga: MG Motor bakal bawa mobil hibridanya ke Indonesia
Baca juga: Mercedes luncurkan dua kendaraan hibrida di Frankfurt Motor Show
Pewarta: Chairul Rohman
Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2025