Jakarta (ANTARA) - Wakil Gubernur Jakarta Rano Karno membuka Festival Bedug Tingkat Provinsi DKI Jakarta 2025 yang diikuti 16 grup di Lapangan Banteng, Jakarta Pusat, Jumat.
"Ramadhan kali ini memang bedug menjadi satu idiom untuk kita lakukan festival. Festival bedug ini memang tidak lepas dari kegiatan Jakarta. Diikuti 16 grup, luar biasa," kata Rano.
Baca juga: Festival Bedug di Jakarta diakui untuk lestarikan seni budaya Islami
Ke-16 grup ini tak lain para juara 1,2, dan 3 dari tiap Kota Administrasi dan Kabupaten Kepulauan Seribu. Nantinya, mereka beradu keterampilan menabuh bedug untuk memenangkan hadiah uang pembinaan mulai dari Rp10 juta hingga Rp25 juta.
Melalui festival bedug, kata dia, Pemprov DKI Jakarta ingin meningkatkan kecintaan masyarakat Jakarta pada budaya khususnya bedug.
"Kita ingin ini menjadi trigger (pemicu) agar bedug kembali menjadi budaya Jakarta. Kalau dulu bunyi-bunyian sebelum bedug memang seperti kentongan bambu segala macam, sekarang bedug," kata dia.
Usai membuka ajang tahunan tersebut, Wagub meninjau kegiatan Pasar Kreatif Ramadhan di lokasi yang sama. Baik Festival Bedug 2025 maupun Pasar Kreatif Ramadan diadakan dalam Rangka Kegiatan "Ramadan dan Lebaran di Jakarta".
Baca juga: Ada Festival Bedug di Jakarta Utara
Selain di Lapangan Banteng, Pasar Kreatif Ramadhan juga diadakan di wilayah lainnya. Pasar dibuka mulai hari ini pukul 15.00-20.00 WIB hingga 16 Maret 2025.
"Kami juga buat paket belanja ke Pasar Tanah Abang, 'Nyok ngeborong di Tenabang'. Kami mencoba mengembalikan lagi kejayaan Pasar Tanah Abang," ujar Rano.
Dia pun berharap dengan adanya kegiatan Festival Bedug dan Pasar Kreatif Ramadan dapat menjadi sarana meningkatkan silaturahmi masyarakat Jakarta menghadapi Ramadhan dan Hari Raya Idul Fitri.
Baca juga: Pemprov DKI buka peluang kerjasama dengan pelaku ekonomi kreatif
Turut hadir dalam kesempatan tersebut Sekretaris Daerah (Sekda) DKI Jakarta Marullah Matali, Pelaksana Tugas (Plt.) Kepala Dinas Kebudayaan Provinsi DKI Jakarta, Mochamad Miftahulloh Tamary, Pelaksana tugas (Plt.) Asisten Perekonomian dan Keuangan (Asperkeu) Sekretaris Daerah DKI Jakarta, Suharini Eliawati.
Lalu, Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (PPKUKM) DKI Jakarta, Elisabeth Ratu Rante Allo, dan Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Disparekraf) DKI Jakarta Andhika Permata.
Pewarta: Lia Wanadriani Santosa
Editor: Syaiful Hakim
Copyright © ANTARA 2025