Jakarta (ANTARA) - Minnesota Timberwolves memanfaatkan absennya bintang Golden State Warriors Stephen Curry untuk meraih kemenangan meyakinkan 117-93 dalam gim kedua semifinal Wilayah Barat NBA, Jumat WIB, sekaligus menyamakan kedudukan menjadi 1-1.
Julius Randle menjadi motor kemenangan Wolves dengan torehan 24 poin dan 11 assist. Penampilan solid ini tak lepas dari sesi evaluasi ketat bersama pelatih Chris Finch sehari sebelumnya, yang memotivasi para pemain untuk bangkit setelah kekalahan di gim pertama.
"Dia marah, dan kami merasakannya. Itu membuat kami sangat termotivasi sebagai sebuah tim," ujar Randle usai laga dikutip dari laman NBA.
Anthony Edwards menyumbang 20 poin meski sempat mengalami cedera ringan, sementara Nickeil Alexander-Walker ikut bersinar dengan 20 poin dari bangku cadangan. Timberwolves memperbaiki akurasi tembakan tiga angka mereka secara signifikan, melesakkan 16 dari 37 percobaan—lebih dari tiga kali lipat dibanding gim pertama.
"Kami tampil lebih seperti diri kami sendiri," kata Finch puas melihat respons anak asuhnya.
Baca juga: Warriors menang dramatis meski tanpa Curry, redam Timberwolves 99-88
Warriors, yang harus bermain tanpa Curry akibat cedera hamstring kiri, kesulitan menemukan ritme. Jonathan Kuminga (18 poin) dan Trayce Jackson-Davis (15 poin) menjadi titik terang dengan efisiensi tinggi, namun secara keseluruhan Warriors tampil loyo. Bahkan mereka harus menunggu hampir lima menit untuk mencetak poin pertama melalui tripoin Jimmy Butler setelah tertinggal 0-13.
Pelatih Steve Kerr mencoba berbagai kombinasi pemain dengan total menurunkan 14 pemain dalam gim ini. "Kami harus mencari tahu apa yang bisa kami lakukan di seri ini tanpa Steph," ujar Kerr.
"Beberapa pemain tampil bagus, tapi kami masih harus berbenah."
Draymond Green kembali menjadi sorotan setelah mendapat technical foul kelimanya di playoff kali ini akibat menyikut Naz Reid. Green kini hanya berjarak dua technical foul dari skors otomatis satu gim.
Baca juga: Rudy Gobert antar Timberwolves singkirkan Lakers di playoff
Menurut data Sportradar, Warriors mencatatkan poin kuarter pertama terendah mereka di playoff sejak Final NBA 2016 dengan hanya mencetak 15 poin.
Dengan absennya Curry, Timberwolves lebih mudah menahan pergerakan penembak Warriors seperti Buddy Hield dan Brandin Podziemski, yang tak mampu berbuat banyak sepanjang pertandingan.
Gim ketiga akan digelar di markas Warriors, dengan status Curry masih tanda tanya untuk tampil.
???? THURSDAY'S FINAL SCORES ????
Julius Randle records a playoff career high in AST to lead a balanced @Timberwolves attack to even the series!
Anthony Edwards: 20 PTS, 9 REB, 5 AST, 3 STL
Nickeil Alexander-Walker: 20 PTS, 4 3PM
Jaden McDaniels: 16 PTS, 3 STL, 3 BLK
Game 3:… pic.twitter.com/QSHtigzenB
Pewarta: Aditya Ramadhan
Editor: Junaydi Suswanto
Copyright © ANTARA 2025