Kota Bandung (ANTARA) - Pelita Jaya Jakarta meraih kemenangan meyakinkan 83-66 atas Prawira Harum Bandung dalam pertandingan ke-12 Indonesian Basketball League (IBL) 2024 di Gor C-Tra Arena, Bandung, Sabtu malam.
Hasil ini membuat Prawira menelan kekalahan kedua beruntun setelah sebelumnya tumbang di tangan Rans Simba Bogor.
Prawira sebenarnya mengawali laga dengan baik. Mereka tampil menekan dan mampu membongkar pertahanan Pelita Jaya di kuarter pertama. Sebuah tripoin dari Lobbu membawa Prawira unggul 20-16 saat kuarter ini berakhir.
Baca juga: Rans Simba bungkam Prawira Harum 82-80
Di awal-awal kuarter kedua, Prawira sukses melepaskan tembakan tiga angka dari Victori Lobbu dan David Nuban.
Namun, Pelita Jaya mulai menunjukkan kebangkitan di kuarter ini. Dengan permainan lebih terbuka, mereka mampu membalikkan keadaan dan memimpin 38-32 di pertengahan kuarter.
Prawira semakin kesulitan mengikuti tempo permainan lawan dan harus tertinggal lebih jauh 34-45 saat mengakhiri kuarter ini.
Memasuki kuarter ketiga, Pelita Jaya semakin dominan. Serangan mereka semakin efektif, sementara Prawira kesulitan mencetak angka.
Keunggulan Pelita Jaya melebar hingga 13 poin di pertengahan kuarter. Sebuah lemparan tiga angka dari Fahdani Guntara semakin mempertegas keunggulan Pelita Jaya yang menutup kuarter ini dengan skor 65-51.
Di kuarter terakhir, upaya Prawira untuk bangkit tidak membuahkan hasil. Meski Yuda Saputraa dan Lamar Washington berusaha menambah poin, Pelita Jaya tetap tampil solid dan tidak memberi kesempatan bagi lawan untuk mengejar.
Pelita Jaya semakin tak terbendung di kuarter pamungkas ini dan memastikan kemenangan dengan skor akhir 83-66.
Baca juga: Bima Perkasa tingkatkan pertahanan jelang hadapi Pelita Jaya
Baca juga: Pelatih apresiasi pemain Pelita Jaya dalam kemenangan atas Borneo
Pewarta: Rubby Jovan Primananda
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2025