Batam (ANTARA) - Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Batam, Kepulauan Riau (Kepri), memastikan Program Makan Bergizi (MBG) untuk siswa TK hingga SMP akan kembali berjalan secara normal pasca-libur Lebaran yakni mulai Senin 14 April 2025.
Kepala Disdik Batam Tri Wahyu Rubianto menyampaikan pelaksanaan program berjalan sesuai dengan arahan dari Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Badan Gizi Nasional (BGN).
"Insya Allah, sesuai info dari Kepala SPPG BGN, pelaksanaan MBG akan kembali normal dilaksanakan mulai 14 April 2025," ujarnya saat dihubungi di Batam, Rabu.
Baca juga: Disdik Batam: Penyaluran MBG saat bulan Ramadhan tetap berjalan
Program MBG sebelumnya telah menjangkau 22 sekolah dengan total 16.844 siswa penerima manfaat.
Tri menyampaikan terdapat dapur baru yang lolos verifikasi lapangan, yang akan mulai beroperasi pada 21 April 2025. "Semoga akan ada peningkatan untuk penerima Program MBG di Batam setelah dapur baru sudah operasional," katanya.
Menurut informasi yang diterima dari Kepala SPPG, kata dia, terdapat beberapa lokasi dapur yang sudah beroperasi di Batam, yakni terdapat satu titik di wilayah Bengkong, tiga titik di Sekupang, satu titik di Sagulung, serta satu titik di Nongsa.
Baca juga: Disdik Batam: Menu MBG saat puasa berupa roti hingga buah
Setiap dapur memiliki kapasitas maksimal 3.500 porsi makanan bergizi per hari.
Kepala Disdik itu juga menjelaskan Program MBG akan dimulai pada 14 April sesuai mandat dari BGN pusat. "Itu arahan dari pusat untuk seluruh SPPG yang ada di daerah, langsung dari BGN," ujar Tri Wahyu Rubianto
Pihaknya berharap keberlanjutan program ini akan semakin memperkuat pemenuhan gizi anak-anak usia sekolah di Batam.
Baca juga: Sasaran MBG di Batam bertambah jadi 13 sekolah
Pewarta: Amandine Nadja
Editor: Risbiani Fardaniah
Copyright © ANTARA 2025