Margasatwa Ragunan ingatkan pengunjung tak piknik dekat kandang

1 month ago 21
Portal Berita News Petang Akurat Online

Jakarta (ANTARA) - Pengelola Taman Margasatwa Ragunan, Jakarta Selatan mengingatkan para pengunjung untuk tidak piknik dekat dengan kandang satwa untuk memastikan kawasan wisata tersebut kondusif.

"Piknik boleh-boleh aja, yang penting pertama tidak dekat dengan kandang," kata Kepala Humas Taman Margasatwa Ragunan Wahyudi Bambang kepada wartawan di Jakarta, Senin.

Bambang menjelaskan pengunjung tidak boleh mengganggu satwa mulai dari memberi makanan, membunyikan suara keras, hingga melewati batas kandang.

Baca juga: Margasatwa Ragunan bidik 100.000 pengunjung selama liburan Imlek

"Kejadian beberapa waktu lalu, pengunjung ditarik ponselnya karena melewati batas ya karena primata itu kan kadang tangannya cepet banget ya, itu juga banyak kejadian," ujarnya.

Jika ditemukan, maka pihak Taman Margasatwa Ragunan akan bertindak tegas dengan langsung menegur pengunjung tersebut.

Bambang menganjurkan pengunjung sebaiknya piknik di ruang terbuka, seperti di taman ataupun lapangan di Ragunan yang tersedia.

Kemudian, diimbau pula kepada pengunjung untuk tidak merokok demi mengejar target Ragunan sebagai kawasan tanpa rokok.

Baca juga: Pengelola Margasatwa Ragunan imbau warga tak merokok di dalam kawasan

"Kawasan Ragunan itu sudah hampir kawasan tanpa rokok, ini masih sosialisasi dengan memasang rambu," ujarnya.

Taman Margasatwa Ragunan pun terbuka menerima masukan dan siap merespon aspirasi warga, terutama mewujudkan kawasan tanpa rokok.

Pengelola Taman Margasatwa Ragunan, Jakarta Selatan membidik sebanyak 100.000 pengunjung memadati kawasan wisata itu selama masa liburan Isra Miraj dan Tahun Baru Imlek 2576 Kongzili.

Dibandingkan tahun sebelumnya, total sebanyak 108.000 pengunjung telah memasuki Ragunan pada hari libur nasional Isra Miraj dan Imlek 2024.

Pewarta: Luthfia Miranda Putri
Editor: Syaiful Hakim
Copyright © ANTARA 2025

Read Entire Article
Rakyat news | | | |