Kulit cerah alami tanpa mahal, ini ragam manfaat es batu untuk wajah

5 hours ago 3

Jakarta (ANTARA) - Tak perlu selalu bergantung pada produk perawatan mahal, kadang solusi terbaik justru berasal dari bahan sederhana yang ada di rumah salah satunya es batu. Selain menyegarkan, es batu ternyata menyimpan beragam manfaat untuk merawat kulit wajah.

Mulai dari mengencangkan pori-pori, mengurangi kemerahan akibat jerawat, hingga membuat wajah tampak lebih cerah dan segar. Dengan es batu bisa jadi langkah awal perawatan wajah yang efektif bila digunakan dengan tepat.

Tak heran jika banyak orang mulai memasukkan perawatan es batu ke dalam rutinitas harian mereka. Penasaran apa saja manfaat lengkapnya? Simak ulasan berikut ini, yang telah dilansir dari berbagai sumber.

Baca juga: Es batu bantu kecilkan pori, mitos atau fakta?

Ragam manfaat es batu untuk penggunaan kulit di wajah

1. Membantu mengurangi pembengkakan pada wajah

Ketika bangun tidur, wajah dan area sekitar mata sering tampak membengkak akibat penumpukan cairan limfatik selama tidur. Mengompres wajah dengan es batu bisa membantu meredakan pembengkakan tersebut secara cepat. Selain itu, kompres dingin juga bermanfaat untuk meredakan bengkak pada pipi yang disebabkan oleh masalah gusi atau cedera ringan.

2. Meredakan mata bengkak setelah menangis

Menangis dalam waktu lama dapat menyebabkan mata memproduksi air mata berlebihan. Sebagian cairan keluar, sementara sisanya menumpuk di jaringan sekitar kelopak mata, sehingga mata tampak bengkak. Mengompres mata dengan es batu dapat membantu mengurangi pembengkakan dan menenangkan jaringan di sekitar mata.

3. Mengontrol produksi minyak berlebih dan mengecilkan pori-pori

Salah satu manfaat es batu yang cukup populer adalah membantu mengontrol minyak di wajah. Efek dinginnya mampu mengecilkan pori-pori dan secara alami mengurangi produksi sebum yang berlebih, sehingga kulit terasa lebih segar dan tidak mudah berminyak.

4. Mencerahkan dan membuat wajah tampak glowing

Es batu sering digunakan sebagai cara alami untuk membuat wajah terlihat lebih segar dan bercahaya. Caranya cukup mudah usap perlahan es batu ke seluruh permukaan wajah sambil memberikan sedikit tekanan. Setelah kulit kembali pada suhu normal, wajah akan tampak lebih cerah dan berkilau alami.

Baca juga: Manfaat es batu: Redakan nyeri hingga gejala keracunan makanan

5. Menyejukkan kulit yang terpapar sinar matahari

Paparan sinar matahari tanpa perlindungan sunscreen dapat membuat kulit wajah memerah, terasa panas, bahkan perih. Untuk menenangkan kondisi tersebut, Anda bisa mengompres wajah dengan es batu. Meski tidak menghilangkan efek sunburn sepenuhnya, sensasi dingin dari es batu dapat memberikan rasa nyaman dan membantu menurunkan suhu kulit yang memanas.

6. Mengurangi jerawat dan peradangan kulit

Es batu juga efektif dalam membantu meredakan jerawat yang meradang. Dengan memijatkan es batu secara perlahan di area jerawat selama beberapa menit, pembengkakan bisa berkurang dan benjolan jerawat perlahan mengecil. Selain itu, es batu mampu meredakan nyeri akibat jerawat batu dan bahkan bisa membantu menghilangkan bruntusan dalam waktu singkat.

Sebelum menggunakan, pastikan wajah telah dibersihkan. Bungkus es batu dengan kain lembut atau waslap tipis, lalu tempelkan pada jerawat selama sekitar satu menit. Istirahatkan selama lima menit, lalu ulangi kembali kompres selama satu menit jika diperlukan.

7. Membantu menyamarkan kerutan di wajah

Mengoleskan es batu secara rutin pada wajah dipercaya dapat membantu mengencangkan kulit, sehingga garis-garis halus dan kerutan tampak lebih samar. Selain itu, sensasi dinginnya juga dapat memperlambat munculnya tanda-tanda penuaan dini, menjadikan kulit terasa lebih segar dan tampak lebih muda.

Baca juga: Alasan kunyah es batu buruk untuk gigi

Baca juga: Banyak es batu tak layak konsumsi

Pewarta: Sean Anggiatheda Sitorus
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2025

Read Entire Article
Rakyat news | | | |