Kabupaten Bandung (ANTARA) - Komisi IX DPR RI bersama mitra kerja Badan Gizi Nasional (BGN) menyelenggarakan sosialisasi Program Makan Bergizi Gratis (MBG) di Gedung Mohamad Toha, Kecamatan Soreang, Kabupaten Bandung.
Anggota Komisi IX DPR RI Asep Romy Romaya mengatakan program ini merupakan bagian dari upaya pemerintah meningkatkan asupan gizi masyarakat guna mendukung terwujudnya Indonesia Emas 2045.
“Program MBG menyasar empat kelompok utama yaitu pelajar PAUD hingga SMA sederajat dan santri, balita, ibu hamil, dan ibu menyusui. Program ini menyediakan makanan bergizi sesuai standar nasional, meliputi kebutuhan protein, vitamin, mineral, dan energi yang cukup,” kata Asep di Bandung, Jawa Barat, Sabtu.
Baca juga: Komisi IX dukung penuh implementasi program MBG
Asep menambahkan program ini juga membawa dampak positif bagi perekonomian lokal, sebab bahan makanan untuk dapur MBG akan dibeli dari pengusaha lokal dan Badan Usaha Milik Desa (BUMDes).
Dia menambahkan kehadiran dapur MBG juga diperkirakan membuka lapangan kerja baru di daerah serta menyerap banyak produk dari UMKM maupun petani lokal.
“Program MBG khusus menargetkan bayi usia 1–2 tahun, anak-anak, ibu hamil, dan ibu menyusui, guna menekan angka gizi buruk dan stunting, terutama di Kabupaten Bandung,” ujar Asep.
Sementara itu Direktur Promosi dan Edukasi Gizi BGN yang diwakili Gunalan menuturkan Program MBG merupakan investasi penting untuk pengembangan kualitas sumber daya manusia Indonesia ke depan.
Baca juga: Anggota DPR: Sinergi pusat dan daerah penting untuk sukseskan MBG
“Individu yang kebutuhan gizinya terpenuhi akan memiliki kesehatan prima dan potensi untuk berkembang lebih baik. Ini menjadi kunci bagi Indonesia agar mampu bersaing secara global pada masa mendatang,” kata Gunalan.
Sementara itu Bupati Bandung Dadang Supriatna menyatakan dukungan penuh terhadap implementasi Program MBG di wilayahnya.
Pemerintah daerah, kata dia, siap memfasilitasi penyediaan lahan dan mendorong partisipasi masyarakat dalam mendirikan dapur Sentra Penyediaan Pangan Gizi (SPPG).
“Keberadaan dapur MBG di Kabupaten Bandung akan memberikan manfaat ganda, meningkatkan perekonomian lokal sekaligus memperluas kesempatan kerja,” kata Dadang.
Baca juga: Anggota Komisi IX DPR RI sosialisasikan program MBG di Kubu Raya
Baca juga: DPR ingatkan kualitas dan keamanan makanan MBG harus jadi prioritas
Pewarta: Rubby Jovan Primananda
Editor: Risbiani Fardaniah
Copyright © ANTARA 2025