Jakarta (ANTARA) - Ketua Umum Dewan Pengurus Pusat Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (DPP Perbasi) Budisatrio Djiwandono menilai Johannis Winar masih layak melatih tim nasional bola basket putra Indonesia.
Menurut dia, Johannis adalah pelatih berkemampuan bagus dalam membangun tim yang solid.
"Saya sudah kenal beliau cukup lama sebagai pelatih klub maupun timnas dan saya pikir dia cukup baik menjalankan tugasnya hingga saat ini," kata Budisatrio di Jakarta, Selasa.
Ia mengatakan, DPP Perbasi dan Badan Tim Nasional (BTN), berusaha selalu memberikan kesempatan kepada siapa pun guna mendedikasikan diri untuk timnas.
Para pelatih yang bertugas untuk timnas akan selalu didukung, sampai hasil-hasil tercapai.
Budisatrio menyatakan, meski Johannis gagal membawa Indonesia menembus babak utama FIBA Asia Cup 2025, performa timnas di bawah asuhannya telah mengimbangi lawan yang secara statistik berkemampuan jauh di atas Indonesia.
Baca juga: Perbasi optimistis talenta muda bersaing di ajang internasional
"Secara performa sangat baik melawan tim yang secara peringkat atau ranking dan kemampuan jauh lebih bagus dari timnas, seperti saat melawan Korea Selatan," kata dia.
Ia menandaskan Perbasi berkomitmen memberdayakan pelatih lokal sebagai pelatih kepala timnas, karena memang kualitas atau kapasitasnya tidak kalah dari pelatih asing.
Meski begitu, Budisatrio masih belum bisa menjawab mengenai keputusan tetap menggunakan pelatih itu hingga SEA Games Thailand 2025 pada 9-20 Desember.
Itu karena Perbasi masih akan terus berkoordinasi dengan Badan Tim Nasional (BTN) yang secara khusus mengurus dapur timnas.
"Sampai saat ini, kami masih merancang program besarnya untuk tim nasional, karena untuk merancang sebuah program besar diperlukan upaya yang sangat matang dan juga butuh waktu yang panjang," kata Budisatrio.
Baca juga: Budisatrio: Pengembangan usia dini jadi salah satu fokus DPP Perbasi
Pewarta: Donny Aditra
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2025