Jakarta (ANTARA) - Pemerintah Kota Jakarta Timur (Pemkot Jaktim) memperkuat peran pos pelayanan terpadu (posyandu) bagi lanjut usia (lansia) dengan mendirikan Senior School Pintar (SSP) di seluruh kelurahan.
"Melalui kegiatan sekolah pintar ini diharapkan dapat mengoptimalkan penguatan posyandu lansia," kata Pelaksana Tugas (Plt) Wali Kota Jakarta Timur Iin Mutmainnah di Jakarta, Jumat.
Baca juga: Dinsos DKI ajukan tambahan penerima bansos
Sekolah pintar untuk lansia ini diselenggarakan serentak di 65 kelurahan seluruh Jakarta Timur. Setiap lokasinya diikuti sebanyak 30 lansia.
Iin menyebut, sebanyak 30 warga lanjut usia sudah mengikuti kegiatan SSP yang diselenggarakan di Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Susukan Ceria, Susukan, Ciracas, Jakarta Timur, Kamis (17/4).
"SSP ini mulanya hanya diadakan di delapan kelurahan yang ada di Kecamatan Cipayung namun saat ini sudah meluas di 65 kelurahan," ujar Iin.
Baca juga: Satpol PP Jakbar tertibkan PSK lansia di sejumlah titik
Selain itu, Iin menjelaskan, kelebihan SSP ini yakni menggunakan konsep digital, sehingga pembelajaran bisa dilakukan secara efektif karena materi bisa diakses secara online.
Pembelajaran sekolah pintar dilakukan dua pekan sekali dengan lokasi di kantor kelurahan, RPTRA, dan tempat lainnya.
Menurut Iin, materi yang diberikan bersifat edukatif dan promotif karena melibatkan Dinas Kesehatan, Dinas Dinas Pemberdayaan, Perlindungan Anak, dan Pengendalian Penduduk (PPAPP), dan berkolaborasi dengan Universitas Respati Indonesia.
"SSP ini sudah didaftarkan hak ciptanya di Kementerian Hukum RI," ucap Iin.
Baca juga: DKI akan tambah kuota penerima Kartu Lansia Jakarta
Iin berharap, kegiatan ini bisa mewujudkan harapan hidup yang lebih baik dan lansia semakin tangguh mandiri, sehat, dan berdaya.
"Semoga bisa menambah pengetahuan juga bisa saling silaturahmi dan berinteraksi dengan sesama lansia," kata Iin.
Pewarta: Siti Nurhaliza
Editor: Ganet Dirgantara
Copyright © ANTARA 2025