Pemkab Barito Timur luncurkan Pelandukmas permudah dokumen adminduk

10 hours ago 5
siswa-siswi tidak perlu lagi jauh-jauh datang ke kantor Dukcapil untuk mendapatkan pelayanan adminduk

Tamiang Layang (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Barito Timur, Kalimantan Tengah, meluncurkan program pelayanan adminduk masuk sekolah (Pelandukmas) sebagai upaya meningkatkan pelayanan administrasi kependudukan kepada masyarakat terkhusus pelajar.

"Program Pelandukmas yang baru diluncurkan itu bertujuan memberikan kemudahan bagi para pelajar dalam memperoleh Kartu Tanda Penduduk elektronik (KTP-el)," kata Kabid Pelayanan Pendaftaran Penduduk Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Barito Timur Parintho di Tamiang Layang, Sabtu.

Menurut dia, adanya program Pelandukmas ini membuat para pelajar bisa mendapatkan KTP-el tanpa harus mengganggu jam pelajaran.

Baca juga: Dukcapil Jaksel jemput bola mudahkan pelajar miliki KTP elektronik

Baca juga: Disdukcapil OKU rekam e-KTP 6.500 pelajar sekolah

Program Pelandukmas, katanya, akan dilaksanakan di 20 SMA sederajat se-Kabupaten Barito Timur, dengan target siswa-siswi yang berumur 16 tahun ke atas. Di mana Kegiatan ini telah dimulai dari 10 Maret 2025 dan berakhir 10 Mei 2025.

"Jadi, dengan adanya program ini, siswa-siswi tidak perlu lagi jauh-jauh datang ke kantor Dukcapil untuk mendapatkan pelayanan adminduk berupa KTP-el," ujar Parintho.

Dia mengatakan, untuk itu jajaran Dukcapil Barito Timur berharap dengan adanya program Pelandukmas ini, dapat meningkatkan kesadaran dan kepatuhan masyarakat dalam memiliki dokumen adminduk yang sah, serta memberikan pelayanan yang lebih baik dan lebih mudah dijangkau oleh masyarakat.

"Program Pelandukmas ini melibatkan Bidang Pelayanan Pendaftaran Penduduk dan Bidang PIAK Pengelola Database Penduduk," demikian Parintho.

Baca juga: Dukcapil Mataram sasar 3.500 pelajar rekaman KTP elektronik

Baca juga: Disdukcapil Surabaya jemput bola rekam KTP-el keliling jelang Pemilu

Baca juga: KPU Banyuwangi apresiasi pemkab lakukan perekaman KTP pemilih pemula

Pewarta: Kasriadi/Jaya
Editor: Budhi Santoso
Copyright © ANTARA 2025

Read Entire Article
Rakyat news | | | |