Indonesia-Korsel perkuat kemitraan strategis di tengah dinamika global

8 hours ago 3

Jakarta (ANTARA) - Republik Indonesia dan Republik Korea (ROK/Korea Selatan) siap memperkuat kerja sama di berbagai bidang di tengah dinamika global sebagai refleksi keseriusan komitmen ROK terhadap Indonesia.

"Kunjungan Wakil Menteri Luar Negeri Kim Hong Kyun ke Jakarta merefleksikan keseriusan komitmen ROK terhadap Indonesia. Indonesia memberi apresiasi dan siap menguatkan kemitraan dengan ROK," kata Wakil Menteri Luar Negeri Arif Havas Oegroseno.

Menurut siaran pers Kementerian Luar Negeri Indonesia (Kemlu) di Jakarta, Jumat, hal itu disampaikan pada pertemuan yang membahas sejumlah isu strategis, khususnya di bidang maritim, kerja sama dalam kerangka Perhimpunan Bangsa-Bangsa Asia Tenggara ( ASEAN), serta upaya saling mendukung di dalam berbagai forum (fora) multilateral.

Indonesia memandang penting kerja sama di bidang maritim dan mengharapkan dukungan ROK di bidang teknologi, lingkungan hidup, perikanan, pariwisata pesisir yang berkelanjutan, serta ekonomi biru.

Sementara itu, ROK merespons hal itu secara positif dan menyatakan siap untuk terus berkolaborasi serta menjajaki area kerja sama yang potensial.

Secara khusus Wamenlu Kim menyampaikan apresiasi atas peran aktif Indonesia di ASEAN, khususnya dalam upaya membangun kepercayaan untuk menjaga stabilitas dan perdamaian di kawasan.

Pada 2024 kemitraan ROK di ASEAN telah ditingkatkan menjadi Kemitraan Strategis Komprehensif (Comprehensive Strategic Partnership).

Indonesia dan ROK memiliki komitmen bersama dalam memperkuat saling dukung pada berbagai forum multilateral dan diharapkan dapat meningkatkan kontribusi serta partisipasi aktif kedua negara dalam menangani isu-isu internasional yang menjadi perhatian bersama.

Disebutkan dalam siaran pers itu, sejak 2017, kemitraan Indonesia-ROK telah ditingkatkan menjadi Kemitraan Strategis Khusus (Special Strategic Partnership) dengan berbagai kerja sama strategis, khususnya di bidang ekonomi, pertahanan, dan sosial budaya.

Baca juga: Wamenlu Korsel kunjungi RI bahas kerja sama bilateral

Baca juga: Indonesia-Korsel perkuat kerja sama sektor hilirisasi industri

Baca juga: Wamen P2MI bahas penempatan PMI dengan Dubes RI untuk Korsel

Pewarta: Asri Mayang Sari
Editor: Primayanti
Copyright © ANTARA 2025

Read Entire Article
Rakyat news | | | |