EES Europe 2025: Sunwoda Energy Lansir Berbagai Solusi Penyimpanan Energi Inovatif demi Masa Depan Berkelanjutan

5 hours ago 2

Munich, (ANTARA/PRNewswire)- Sunwoda Energy menarik perhatian luas di EES Europe 2025, pameran baterai dan sistem penyimpanan energi terbesar dengan skala yang paling mendunia di Eropa, setelah meluncurkan beberapa inovasi yang penuh terobosan. Beberapa di antara inovasi ini, antara lain, sistem penyimpanan energi (ESS) dengan pendingin zat cair (liquid cooling) 6,528 MWh yang didukung sel baterai Sunwoda berkapasitas besar dan canggih, serta ESS 179 kWh untuk segmen C&I. Sunwoda juga menampilkan berbagai solusi penyimpanan energi yang sangat terintegrasi, meliputi seluruh rantai nilai--mulai dari sel dan rangkaian baterai hingga sistem terintegrasi. Dengan memamerkan berbagai inovasi tersebut, Sunwoda semakin berkomitmen memajukan teknologi baterai berkapasitas besar demi masa depan lestari.

Inovasi ESS Sunwoda Energy yang Penuh Terobosan

Salah satu solusi unggulan yang dilansir Sunwoda Energy adalah NoahX 3.0 6,528 MWh Liquid Cooling ESS. Solusi ini dilengkapi sel baterai LFP 625 Ah yang mampu bertahan hingga lebih dari 15.000 siklus baterai dan masa pakai 25 tahun. Sistem ini mengintegrasikan fitur active balancing yang didukung AI guna mengoptimalkan konsistensi charge/discharge dan efisiensi. Dengan sistem proteksi kebakaran berlapis, densitas energi yang tinggi (430+Wh/L), serta mampu bekerja dalam kondisi ekstrem mulai -30°C hingga 55°C, NoahX 3.0 dapat memenuhi kebutuhan penyimpanan energi generasi baru yang berskala besar.

Sunwoda Energy juga memamerkan OASIS A180 179kWh C&I ESS. Solusi ini menawarkan ukuran ringkas, mudah dipasang, serta memiliki fitur manajemen energi pintar untuk aplikasi C&I di Eropa.

Selain itu, Sunwoda Energy menampilkan solusi penyimpanan energi terintegrasi, termasuk sel baterai (280Ah, 314Ah, 625Ah), ESS skala besar (5MWh), C&I ESS (215kWh), serta ESS untuk segmen hunian (5-120kWh) sehingga membuktikan keahlian produksi terpadu.

Sunwoda Energy: Dipercayai Mitra, Mengutamakan Kualitas

Di pameran ini, Sunwoda Energy memperkuat posisi sebagai pemimpin pasar di Eropa lewat kemitraan yang terjalin dengan pemimpin-pemimpin industri seperti SMA, Krannich Solar, Solarmarkt, Energy3000 Solar, Wagner Solar, dan lain-lain. Kolaborasi tersebut turut membuktikan kemampuan Sunwoda Energy dalam menyediakan solusi penyimpanan energi yang skalanya mudah ditingkatkan dan berkinerja tinggi. Kemampuan ini telah teruji setelah produk-produk Sunwoda Energy banyak terpasang di Eropa dengan reliabilitas yang terjaga.

Setelah menguasai keahlian manufaktur selama hampir 30 tahun, keahlian terpadu Sunwoda Energy--mulai dari sel baterai hingga sistem terintegrasi--melambangkan komitmen "Merancang setiap baterai dengan cermat", serta memberikan "Jaminan Mutu bagi Semua Pelanggan". Dengan keunggulan ini, Sunwoda Energy mempertahankan pengendalian kualitas sekaligus merancang khusus solusi-solusi yang memenuhi permintaan global sekaligus memiliki standar keamanan terbaik.

Pada akhir 2024, kapasitas terpasang Sunwoda Energy secara kumulatif telah melampaui 19 GWh di seluruh dunia. Setelah tercantum dalam daftar "BloombergNEF Tier 1 Manufacturer", Sunwoda Energy terus mendorong transisi energi hijau di Eropa, serta memperkuat status sebagai pemimpin global yang mengembangkan energi berkelanjutan.

Tentang Sunwoda Energy

Sunwoda Energy, didukung pengalaman manufaktur yang telah dikuasai induk usahanya Sunwoda Electronic Co., Ltd. (Kode Saham: SZ300207) selama hampir 30 tahun, adalah penyedia solusi penyimpanan energi yang menguasai seluruh rantai industri. Sunwoda Energy menyediakan integrasi penyimpanan baterai litium dan teknologi aplikasi. Dengan keahlian dalam sel baterai, rangkaian baterai, BMS, EMS, dan integrasi sistem, Sunwoda Energy menyediakan berbagai solusi penyimpanan energi terintegrasi untuk aplikasi berskala besar, perkantoran & industri (commercial & industrialC&I), hunian, serta energi jaringan dan energi pintar. Sunwoda Energy menggerakkan inovasi demi masa depan energi yang lebih berkelanjutan. Informasi selengkapnya: www.sunwodaenergy.com.

SOURCE Sunwoda Energy

Pewarta: PR Wire
Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2025

Read Entire Article
Rakyat news | | | |