Medan (ANTARA) - Dua atlet atletik Sumatera Utara, Baim Bagus dan Daniel Simanjuntak, dipercaya membela kontingen Indonesia pada kejuaraan atletik bertajuk "85th Singapore Open Track dan Field Championships" yang akan berlangsung pada 24 hingga 25 April 2025 di Singapore Sports Hub.
Baim pada kejuaraan itu nantinya akan tampil di nomor spesialisnya lari gawang 110m putra dan Daniel akan berlomba di nomor 5.000m putra.
Kontingen Atletik Indonesia pada kejuaraan itu secara keseluruhan menurunkan 15 atlet. Sebelas di antaranya akan bertarung di nomor lari, dua lempar lembing, sedangkan di nomor lompat tinggi dan lompat galah masing-masing satu atlet.
Baca juga: PASI kirim 15 atlet di kejuaraan 85th Singapore Open
Ketua Umum Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PASI) Sumatera Utara dr David Luther Lubis di Medan, Rabu, mengatakan, pihaknya sangat bersyukur dan mengapresiasi atlet atletik Sumut dipercaya membela kontingen Indonesia di kejuaraan internasional.
"Kita bersyukur, Sumatera Utara senantiasa diberi bakat-bakat muda yang tidak saja membawa nama baik daerahnya, tapi juga berpotensi mengharumkan nama bangsa dan negara," katanya.
Potensi Baim dan Daniel dilirik PB PASI membela kontingen Indonesia setelah pada PON XXI/2024 di Sumut, keduanya naik podium menyumbangkan medali perak bagi Sumatera Utara.
Daniel Simanjuntak (24 tahun), menyumbangkan dua medali perak bagi Sumut dari nomor 5.000m dan marathon putra. Sementara Baim yang masih berusia 20 tahun juga meraih perak dari nomor lari gawang 110m.
Baca juga: 400 pelajar ikuti kejuaraan atletik di Ragunan
Lebih lanjut David Luther berharap, meski ini adalah event internasional pertama bagi Baim dan Daniel, tetapi keduanya diyakini mampu memperlihatkan penampilan terbaik sehingga memberi kontribusi medali.
"Kita berharap mereka nantinya minimal bisa podium di nomor - nomor yang diikuti. Kita juga berharap, keikutsertaan Baim dan Daniel menjadi stimulus dan motivasi bagi atlet-atlet muda Sumut lainnya sehingga nantinya mereka juga tidak hanya tampil di kejuaraan nasional, tetapi juga membela bangsa dan negara di internasional," katanya.
Atletik Sumatera Utara sendiri pada PON XXI/2024 mengukir sejarah prestasi baru dengan menduduki 3 besar nasional setelah DKI dan Jawa Barat dengan meraih 6 medali emas, 4 perak dan 2 perunggu.
Baca juga: PB PASI siapkan 25 atlet melalui pelatnas di Pangalengan
Pewarta: Juraidi
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2025