DKI akan serahkan pemutihan ijazah tahap dua pada 2 Mei

4 hours ago 4
Karena pemutihan ijazah ini menyangkut data, menyangkut orang, menyangkut sekolah dan sebagainya

Jakarta (ANTARA) - Gubernur Provinsi DKI Jakarta Pramono Anung Wibowo menegaskan penyerahan ijazah tahap kedua akan dilakukan pada 2 Mei, bertepatan dengan Hari Pendidikan Nasional.

Pramono menyebut pemutihan ijazah memang tak bisa dilakukan sekaligus karena menyangkut data dan lain sebagainya.

“Karena pemutihan ijazah ini menyangkut data, menyangkut orang, menyangkut sekolah dan sebagainya. Pasti penyelesaiannya bertahap. Kemarin sudah tahap periode pertama kurang lebih angkanya sekitar Rp500 juta,” kata Pramono di Balai Kota Jakarta, Selasa.

Baca juga: DKI tetapkan syarat pengajuan pemutihan ijazah

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta nantinya akan menyerahkan kembali ijazah di Monas atau Balai Kota Jakarta.

Jika pada tahap kedua belum seluruhnya ijazah diberikan, Pramono mengatakan pemutihan ijazah akan kembali dilakukan di tahap-tahap selanjutnya.

Baca juga: Pramono bilang ijazah warga Jakarta yang harus diputihkan masih banyak

“Kalau ini memang belum selesai, ada (penyerahan tahap) ketiga, keempat dan seterusnya. Karena bagi saya persoalan ijazah ini adalah persoalan serius yang dihadapi oleh warga, masyarakat yang memang kalau tidak dibantu, ditebus oleh pemerintah DKI nggak bakal diambil,” kata Pramono.

Masih mendata

Sementara itu, Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) DKI Jakarta, Sarjoko mengatakan bahwa saat ini Pemprov DKI Jakarta masih mendata secara menyeluruh jumlah ijazah dari semua lulusan satuan pendidikan yang tertahan dan akan diputihkan.

Baca juga: Baznas Bazis Jaksel tebus ijazah ratusan siswa sekolah sebagai bantuan

Pada tahap pertama program, Pemprov DKI bekerja sama dengan Baznas Bazis DKI Jakarta menyerahkan bantuan pendidikan untuk penebusan ijazah tertahan tahap I untuk 117 orang (lulusan) dengan nilai total Rp596.422.200.

Program ini akan dilanjutkan dengan tahap II dengan jumlah penerima manfaat sebanyak 250 lulusan.

Pewarta: Lifia Mawaddah Putri
Editor: Ganet Dirgantara
Copyright © ANTARA 2025

Read Entire Article
Rakyat news | | | |