Cara efektif mengatasi hidung yang tersumbat

1 week ago 8

Jakarta (ANTARA) - Hidung tersumbat sering kali menjadi gangguan kecil yang dampaknya cukup besar dalam aktivitas harian.

Meski tampak sepele, kondisi ini bisa membuat seseorang merasa tidak nyaman, sulit berkonsentrasi, bahkan mengganggu kualitas tidur. Tidak jarang, produktivitas pun ikut menurun hanya karena masalah pernapasan.

Penyebab dari hidung tersumbat pun beragam. Umumnya, kondisi ini terjadi karena adanya peradangan pada pembuluh darah di area sinus. Peradangan tersebut bisa dipicu oleh infeksi virus seperti flu, reaksi alergi terhadap debu atau serbuk sari, hingga paparan zat yang bersifat iritatif seperti asap rokok dan polusi udara.

Untungnya, ada berbagai cara yang dapat dilakukan untuk mengatasi hidung tersumbat. Dari metode alami hingga bantuan medis, semua bisa disesuaikan dengan penyebab dan tingkat keparahan gejalanya. Dengan demikian, berikut beberapa metode efektif untuk meredakan hidung tersumbat.

7 cara atasi hidung tersumbat

1. Menghirup uap hangat

Menghirup uap hangat dapat membantu mengencerkan lendir yang menyumbat saluran hidung. Caranya, tuangkan air panas ke dalam mangkuk, lalu hirup uapnya dengan menutupi kepala menggunakan handuk agar uap tidak menyebar. Alternatif lain adalah mandi air hangat atau meminum minuman panas sambil menghirup uapnya.

2. Menggunakan semprotan hidung salin

Semprotan hidung yang mengandung larutan garam dapat meningkatkan kelembapan di lubang hidung, membantu mengencerkan lendir, dan meredakan hidung tersumbat. Penggunaan semprotan ini dapat membantu meredakan hidung mampet tanpa efek samping yang biasanya ada pada dekongestan.

3. Menjaga tubuh tetap terhidrasi

Konsumsi cairan yang cukup, seperti air putih, jus, atau sup hangat, dapat membantu mengencerkan lendir di saluran hidung, sehingga lebih mudah dikeluarkan. Hindari minuman berkafein atau beralkohol yang dapat menyebabkan dehidrasi.

4. Menggunakan humidifier

Humidifier dapat meningkatkan kelembapan udara di dalam ruangan, membantu menenangkan jaringan yang teriritasi dan pembuluh darah yang membengkak di hidung dan sinus, serta mengencerkan lendir di sinus.

5. Mengompres hidung dengan air hangat

Mengompres area hidung dan dahi dengan kain hangat dapat membantu mengurangi peradangan dan membuka saluran hidung dari luar. Rendam kain lap dalam air hangat, peras kelebihan air, dan letakkan di atas hidung dan dahi.

6. Mengonsumsi makanan pedas atau rempah-rempah

Makanan pedas atau yang mengandung rempah-rempah seperti jahe, bawang putih, dan cabai, bisa membantu membuka saluran hidung. Makanan pedas cenderung memicu produksi lendir, yang bisa membantu mengeluarkan penyumbatan di hidung. Selain itu, rempah-rempah tertentu seperti jahe dan kunyit memiliki sifat anti inflamasi yang membantu meredakan peradangan.

7. Menggunakan minyak esensial

Minyak esensial seperti minyak kayu putih atau peppermint dapat membantu melegakan pernapasan. Teteskan beberapa tetes minyak esensial ke dalam air panas, lalu hirup uapnya, atau campurkan dengan minyak pembawa dan oleskan ke dada.

Hidung tersumbat memang umumnya bisa diatasi dengan perawatan mandiri di rumah. Namun, penting untuk memperhatikan kondisi tubuh secara keseluruhan, terutama jika gejala tidak juga membaik dalam beberapa hari.cara

Apabila hidung tersumbat disertai gejala lain seperti demam tinggi, nyeri pada wajah, atau pembengkakan, sebaiknya segera berkonsultasi dengan tenaga medis. Penanganan yang tepat dapat membantu mencegah komplikasi dan mempercepat proses penyembuhan.

Baca juga: Hal-hal yang perlu diketahui tentang infeksi sinus atau sinusitis

Baca juga: Waspadai efek dehidrasi saat batuk dan pilek

Baca juga: Dokter: Anak kerap batuk pilek berisiko alami gangguan pendengaran

Pewarta: M. Hilal Eka Saputra Harahap
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2025

Read Entire Article
Rakyat news | | | |