Jakarta (ANTARA) - Aliansi Dosen ASN Kemdiktisaintek Seluruh Indonesia (Adaksi) berharap tunjangan kinerja (tukin) untuk para dosen ASN dapat dicairkan bersamaan dengan Tunjangan Hari Raya (THR).
"Ada harapan dari Adaksi agar tukin dibayarkan bersamaan dengan THR," kata Perwakilan Adaksi dari Perguruan Tinggi Negeri Berbadan Hukum (PTN-BH) Esther Sanda Manapa saat ditemui usai melakukan audiensi di Kantor Kementerian Pendidikan Tinggi, Sain, dan Teknologi (Kemdiktisaintek) di Jakarta, Selasa.
Esther mengatakan pihak Kemdiktisaintek RI yang diwakili Menteri Pendidikan Tinggi, Sains dan Teknologi (Mendiktisaintek) Brian Yuliarto secara langsung tidak mengungkapkan adanya penolakan terkait hal tersebut.
Baca juga: Mendiktisaintek targetkan tukin dosen ASN 2025 dibagikan pada Juli
"Itu (pencairan tukin sekaligus THR) tidak ada kata penolakan, semoga itu berhasil," lanjutnya.
Esther juga menyampaikan pihaknya meminta pencairan tukin dilakukan secara merata untuk seluruh dosen ASN, termasuk dosen ASN yang bertugas di PTN-BH dan Satuan Kerja (Satker).
Hal ini berbeda dengan sebagaimana yang disampaikan oleh pemerintah yang menyebut adanya opsi pencairan tukin melalui berbagai skema.
"Yang akan dibayarkan tidak ada lagi seperti kemarin, semua tukin for all. Artinya tukin for all, seluruh dosen, dengan anggaran ditujukan mulai dari 2025 akan dibayarkan," ujarnya.
Baca juga: Brian Yuliarto janji pelajari dan selesaikan masalah tukin dosen ASN
Baca juga: Aliansi Dosen ASN berharap Presiden Prabowo tersentuh hatinya
Pewarta: Sean Filo Muhamad
Editor: Risbiani Fardaniah
Copyright © ANTARA 2025