Jakarta (ANTARA) - Tunggal putra Indonesia Alwi Farhan memastikan Indonesia menempatkan sembilan wakil di babak kedua BWF World Tour Super 500 Malaysia Masters 2025 setelah meraih kemenangan meyakinkan atas wakil Taiwan Su Li Yang.
Bertanding di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Rabu, Alwi menang dua gim langsung 21-13, 21-13 dalam laga yang menjadi penutup babak pertama turnamen berhadiah total 475 ribu dolar AS (sekitar Rp7,7 miliar) tersebut.
Kemenangan ini sekaligus menjadi ajang revans bagi juara dunia junior 2023 itu, setelah sebelumnya kalah dari Su Li Yang dalam dua gim langsung 19-21, 16-21 di Super 100 Indonesia Masters II 2023.
Alwi sempat tertinggal 0-4 dan 7-10 di awal gim pertama, namun mampu bangkit lewat 10 poin beruntun yang membalikkan keadaan menjadi unggul 17-10. Ia terus menjaga momentum hingga menutup gim pertama dengan skor 21-13.
Pada gim kedua, Alwi tampil dominan sejak awal dengan unggul cepat 11-2 pada interval. Meski beberapa kali melakukan kesalahan sendiri dan sempat memberi celah bagi Su Li Yang mendekat, Alwi tetap mengontrol permainan dan menyudahi laga dalam waktu 43 menit.
Dengan hasil ini, Indonesia mengamankan sembilan wakil ke babak 16 besar dari tiga sektor, dengan ganda campuran dan ganda putri menjadi penyumbang terbanyak masing-masing tiga pasangan.
Sementara itu, sektor tunggal putra juga masih utuh dengan Alwi dan Chico Aura Dwi Wardoyo yang sama-sama meraih kemenangan atas lawan dari Taiwan.
Baca juga: Chico debut meyakinkan sebagai profesional di Malaysia Masters 2025
Berikut hasil lengkap wakil Indonesia di babak pertama Malaysia Masters 2025:
Tunggal Putra
- Alwi Farhan vs Su Li Yang (Taiwan) 21-13, 21-13
- Chico Aura Dwi Wardoyo vs Huang Ping-Hsien (Taiwan) 21-14, 21-14
Tunggal Putri
- Putri Kusuma Wardani (8) vs Aakarshi Kahsyap (India) 21-9, 21-8
Ganda Putri
- Febriana Dwipuji Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi (5) vs Li Wen Mei/Wang Yi Duo (China) 21-15, 19-21, 21-10
- Apriyani Rahayu/Febi Setianingrum vs Li Yi Jing/Luo Xu Min (China/4) 11-21, 21-17, 21-19
- Lanny Tria Mayasari/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Chen Su Yu/Yi En Hsieh (Taiwan) 21-14, 21-11
- Meilysa Trias Puspitasari/Rachel Allessya Rose vs Liu Sheng Shu/Tan Ning (China/1) 13-21, 6-21
Ganda Campuran
- Amri Syahnawi/Nita Violina Marwah vs Chen Cheng Kuan/Hsu Yin-Hui (Taiwan) 21-18, 22-20
- Dejan Ferdinansyah/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Phuwanat Horbanluekit/Sapsiree Taerattanachai (Thailand) 21-14, 19-21, 21-17
- Verrell Yustin Mulia/Lisa Ayu Kusumawati vs Sathish Kumar Karunakaran/Aadya Variyath (India) 21-15, 21-16
- Adnan Maulana/Indah Cahya Sari Jamil vs Dhruv Kapila/Tanisha Crasto (India) 18-21, 21-15, 14-21
Baca juga: Delapan wakil Indonesia berjuang pada hari kedua Malaysia Masters 2025
Pewarta: Muhammad Ramdan
Editor: Junaydi Suswanto
Copyright © ANTARA 2025