Alcaraz selamat dari tekanan untuk melaju ke semifinal Monte Carlo

1 month ago 16

Jakarta (ANTARA) - Carlos Alcaraz berhasil mengatasi permainan keras dari Arthur Fils untuk mempertahankan harapannya meraih gelar Monte Carlo Masters dengan melaju ke semifinal ajang ATP Masters 1000 tersebut, Jumat.

Dalam pertandingan di Lapangan Rainier III, Alcaraz yang hampir kalah beberapa kali menolak untuk menyerah. Petenis peringkat tiga dunia itu berhasil menyelamatkan tiga break point pada kedudukan 5-5, 0/40 di set kedua dan bangkit dari kedudukan 1-3 di set ketiga untuk meraih kemenangan 4-6, 7-5, 6-3 di perempat final.

"Saya hanya ingin tetap kuat dan menunggu kesempatan saya," kata Alcaraz usai laga, seperti disiarkan ATP.

"Saya pikir levelnya sedang tinggi saat ini dan dia memberi banyak tekanan pada lawan-lawannya. Hari ini saya bisa merasakannya tetapi dalam beberapa momen dia hanya membuat beberapa kesalahan dan saya mencoba memanfaatkan poin-poin itu sebaik-baiknya dan menunggu peluang saya."

"Pada set kedua saya menyelamatkan break point itu dan kemudian membuat satu-satunya break point yang saya miliki pada set itu," ujar petenis berusia 21 tahun itu.

Baca juga: Alcaraz optimistis di Monte Carlo setelah awal buruk di Miami

"Pada set ketiga saya hanya mencoba bermain tenis dengan baik. Ketika saya sedang dalam kondisi lemah, saya hanya berusaha untuk terus maju dan bermain agresif serta menjadi kuat secara mental dan fisik."

Fils yang tampil menyerang memaksa petenis Spanyol itu kehilangan keseimbangan. Namun, Alcaraz melakukan pukulan yang lebih baik sepanjang pertandingan untuk menekan Fils.

Ia mengatasi pukulan backhand petenis Prancis itu dengan lebih teratur di set kedua dan ketiga, memenangi lima gim berturut-turut dari kedudukan 1-3 di set penentuan untuk memastikan kemenangan setelah dua jam dan 23 menit.

Alcaraz baru tampil untuk kedua kalinya di Monte Carlo, setelah kalah dalam satu-satunya pertandingan sebelumnya pada 2022 dari Sebastian Korda.

Ia mengalami kekalahan mengejutkan di babak pembukanya dari David Goffin di Miami dan perlahan-lahan menemukan kembali level terbaiknya di The Principality.

Setelah mengalahkan Francisco Cerundolo dan Daniel Altmaier dalam dua pertandingan pertamanya, Alcaraz berhasil melewati ujian terberatnya melawan Fils dalam pertemuan head to head pertama mereka.

Baca juga: Alcaraz melaju ke perempat final Monte Carlo Masters

Selanjutnya: Alcaraz melaju

Pewarta: Arindra Meodia
Editor: Junaydi Suswanto
Copyright © ANTARA 2025

Read Entire Article
Rakyat news | | | |