Kuala Lumpur (ANTARA) - Wakil Perdana Menteri (PM) Malaysia, Ahmad Zahid Hamidi, akan melakukan kunjungan selama tiga hari ke Indonesia untuk bertemu Wakil Presiden RI, Gibran Rakabuming Raka. Dalam pertemuan tersebut, keduanya akan membahas serta menjajaki peluang kerja sama di bidang pendidikan dan pelatihan vokasi.
Menurut keterangan Kementerian Luar Negeri (Kemlu) Malaysia, yang disiarkan di Putrajaya, Minggu (20/4), Wakil PM Ahmad Hamidi juga akan membahas peluang kerja sama terkait industri halal, pembangunan pedesaan, serta penanganan bencana.
Ahmad Zahid Hamidi yang juga Menteri Kemajuan Desa dan Wilayah Malaysia memulai kunjungan ke Indonesia pada Minggu hingga Selasa (20-22/4).
Pada kesempatan yang sama, Wakil PM Malaysia itu akan mengunjungi Badan National Penanggulangan Bencana (BNPB) dan Pusat Operasi Kedaruratan di Pusat Koordinasi Bantuan Kemanusiaan untuk Penanggulangan Bencana ASEAN (AHA Center).
Ahmad juga akan berpartisipasi dalam Sesi Meja Bundar Halal dan mengadakan diskusi bersama perwakilan utama industri waralaba Indonesia, termasuk Asosiasi Franchise Indonesia (AFI) dan Perhimpunan Waralaba dan Lisensi Indonesia (WALi). Selain juga meluncurkan ASEAN Unity Drive 2025 di Kedutaan Besar Malaysia di Jakarta.
Kementerian Luar Negeri Malaysia menyatakan bahwa kunjungan tersebut akan semakin mempererat hubungan yang selama ini sudah terjalin erat dan akrab antara kedua negara.
Kunjungan itu juga menjadi platform untuk meningkatkan kerja sama bilateral, mengatasi berbagai tantangan di tingkat regional, serta memperkuat kolaborasi dalam kepentingan bersama di masa depan.
Pada 2024, Indonesia menjadi mitra dagang keenam terbesar Malaysia di peringkat global dan yang kedua terbesar di ASEAN.
Nilai perdagangan bilateral pada 2024 tercatat mencapai RM116,29 miliar (25,5 miliar dolar AS) atau sekitar Rp445,39 triliun, meningkat sebanyak 4,5 persen berbanding RM111,21 miliar (24,39 miliar dolar AS) atau sekitar Rp425,93 triliun pada 2023.
Baca juga: Menhan terima kunjungan Panglima Tentara Malaysia bahas tukar personel
Baca juga: Visit Malaysia 2026 incar kunjungan 4,7 juta wisatawan Indonesia
Baca juga: PM Malaysia sebut ASEAN kawasan kuat dan bersatu
Pewarta: Virna P Setyorini
Editor: Primayanti
Copyright © ANTARA 2025