Tim Piala Sudirman gelar simulasi, Rehan/Gloria siap dirotasi

3 hours ago 2
Pasti ada rasa bangga. Saya habis keluar pelatnas, tiba-tiba dipanggil lagi. Tapi saya juga harus bisa nge-rem, jangan terlalu meledak-ledak

Jakarta (ANTARA) - Tim Indonesia terus mempersiapkan diri menuju Piala Sudirman 2025, salah satunya dengan menggelar simulasi pertandingan di Pelatnas PBSI Cipayung, Jakarta, Senin (21/4).

Wakil Ketua Umum I PP PBSI Taufik Hidayat mengatakan simulasi dilakukan untuk mengasah kekompakan para atlet, mengingat Piala Sudirman merupakan kejuaraan beregu campuran yang menuntut kerja sama tim.

“Ini pertandingan beregu, bukan individu. Jadi semua harus saling support. Yang tidak bermain pun harus tetap memberi semangat. Karena tidak semua akan turun bertanding,” ujar Taufik.

Baca juga: Rehan/Gloria bangga kembali ke Cipayung untuk Piala Sudirman 2025

Sementara itu, ganda campuran Rehan Naufal Kusharjanto/Gloria Emanuelle Widjaja menyatakan kesiapan mereka jika harus dirotasi saat memperkuat tim Indonesia di Piala Sudirman 2025 yang akan berlangsung di Gimnasium Fenghuang, Xiamen, China, pada 27 April-4 Mei.

Rehan/Gloria menjadi salah satu dari sektor ganda campuran yang disiapkan PBSI untuk memperkuat Merah Putih bersama Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, dan Dejan Ferdinansyah, serta Siti Fadia Silva Ramadhanti yang juga bermain di sektor ganda putri.

“Kalau untuk rotasi atau pergantian pasangan, kami siap-siap saja. Kami siap, semua demi Indonesia,” kata Gloria di Pelatnas PBSI Cipayung, belum lama ini.

Selain itu, mereka juga pernah berpasangan dengan beberapa nama. Rehan tercatat pernah berpasangan dengan Fadia maupun Rinov. Pun demikian dengan Gloria yang pernah berduet dengan Dejan dan Rinov.

Gloria dan Rehan yang berstatus non-pelatnas kembali dipanggil ke Cipayung setelah mencatat hasil positif dalam tur Eropa beberapa bulan terakhir.

Baca juga: Siti Fadia fokus perkuat persiapan individu jelang Piala Sudirman 2025

Mereka sukses menembus final Super 300 German Open dan Orleans Masters, yang turut menjadi bahan pertimbangan PBSI dalam menyusun skuad Sudirman.

“Awalnya kami hanya fokus cari poin, tapi ternyata hasil itu jadi penilaian untuk masuk tim. Jadi ya senang, apalagi buat Rehan ini pertama kalinya tampil di Piala Sudirman,” ujar Gloria.

Rehan mengaku antusias menyambut debutnya di ajang beregu campuran tersebut, meski ia tetap berupaya menjaga emosi dan kesiapan mental.

“Pasti ada rasa bangga. Saya habis keluar pelatnas, tiba-tiba dipanggil lagi. Tapi saya juga harus bisa nge-rem, jangan terlalu meledak-ledak. Kata Ci Vita Marissa (pelatih), saya harus nekat saja mainnya, jangan ragu-ragu,” ujar Rehan.

Baca juga: Jadwal simulasi tim Indonesia menuju Piala Sudirman 2025

Pewarta: Muhammad Ramdan
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2025

Read Entire Article
Rakyat news | | | |