Socomec buka kantor di Jakarta, dorong transisi energi terbarukan

4 hours ago 2

Jakarta (ANTARA) - Perusahaan global bidang inovasi dan solusi teknologi kelistrikan, Socomec memperluas jaringannya dengan membuka kantor baru di Jakarta guna membantu perusahaan di Indonesia untuk beralih menggunakan energi terbarukan.

CEO Asia Pasific Socomec, O'Niel Dissanayake mengatakan bahwa pembukaan kantor baru di Jakarta bukan sekadar ekspansi, melainkan investasi strategis untuk masa depan Indonesia.

"Dengan pertumbuhan pesat infrastruktur digital di negara ini, kami berkomitmen untuk menyediakan solusi daya yang andal, inovatif, dan berkinerja tinggi yang memenuhi kebutuhan pelanggan yang terus berkembang," kata O'Niel Dissanayake dalam siaran pers pada Rabu.

Didirikan pertama kali pada 2007 sebagai kantor perwakilan penjualan, Socomec Indonesia telah berperan dalam menghadirkan solusi daya inovatif, termasuk penyediaan sistem Uninterruptible Power Supply (UPS), solusi transfer daya, serta sistem pengukuran dan pemantauan konsumsi energi.

Baca juga: Kementerian ESDM bahas teknologi fast charging untuk motor listrik

Dengan pembukaan kantor cabang di Jakarta, Socomec telah meningkatkan kapasitasnya untuk mendukung beberapa segmen antara lain pusat data, fasilitas kesehatan, gedung komersial, industri, infrastruktur, dan energi.

Langkah strategis untuk meningkatkan posisi Socomec dari kantor perwakilan menjadi anak perusahaan penuh ini, menegaskan komitmen perusahaan untuk mendukung pesatnya transformasi digital di Indonesia serta meningkatnya permintaan solusi manajemen daya.

Direktorat Jendral ketenagalistrikan Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral, Jisman P Hutajulu mengatakan bahwa pembangunan infrastruktur ketenagalistrikan yang andal dan efisien merupakan kunci untuk mencapai efisiensi energi dan pertumbuhan industri.

"Kami menyambut baik peran Socomec dalam menghadirkan teknologi manajemen energi yang meningkatkan keandalan dan efisiensi listrik. Stabilitas pasokan listrik sangat krusial bagi berbagai sektor strategis seperti industri, data center, rumah sakit, dan fasilitas vital lainnya," kata Jisman.

Selain itu, hadirnya Socomec di Indonesia turut memperkuat kerja sama antara Indonesia dan Prancis.

“Pembukaan kantor baru Socomec di Jakarta menyoroti kerja sama ekonomi dan teknologi yang kuat antara Prancis dan Indonesia," kata Duta Besar Prancis untuk Indonesia, H.E Fabien Penone.

"Keahlian Socomec dalam manajemen daya kritikal akan memberikan kontribusi yang signifikan terhadap efisiensi energi dan mendukung pertumbuhan industri di Indonesia, serta memperkuat komitmen bersama kita terhadap inovasi dan keberlanjutan," kata dia.

Kantor baru Socomec menawarkan fasilitas khusus yang mendukung aspek teknis, pelatihan, dan area pelanggan yang memungkinkan tim ahli Socomec memberikan solusi tepat guna kepada konsumen.

Baca juga: BRIN kembangkan superkonduktor penghantar listrik tanpa hambatan

Baca juga: BRIN kembangkan dua teknologi baru di bidang kendaraan listrik

Pewarta: Alviansyah Pasaribu
Editor: Zita Meirina
Copyright © ANTARA 2025

Read Entire Article
Rakyat news | | | |