Karawang (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Karawang, Jawa Barat, resmi meluncurkan program sosial bertajuk "Nyaah Ka Kolot" yang menyasar ratusan lansia di wilayah Karawang.
Bupati Karawang Aep Syaepuloh saat peluncuran program tersebut di Plaza Pemkab Karawang, Jumat, mengatakan Program Nyaah Ka Kolot merupakan pemberian bantuan sosial secara sukarela dari para ASN kepada para lansia.
"Jadi program ini digulirkan sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat lansia," katanya.
Ia mengatakan program ini merupakan tindak lanjut hasil dari koordinasi dengan Gubernur Jawa Barat (Jabar) Dedi Mulyadi yang sebelumnya telah melaksanakan zoom dengan para kepala daerah 27 kabupaten/kota.
Baca juga: Jadwal dan cara cek pencairan Bansos Kartu Lansia Jakarta 2025
Program bantuan sosial ini menyasar para lansia yang sebelumnya belum pernah menerima bantuan, seperti PKH atau BLT. Selain itu juga menyasar masyarakat yang masuk kategori miskin ekstrem.
"Besar harapan mudah-mudahan sedikit kita sebagai ASN bisa memberikan keringanan untuk para kolot-kolot (lansia) yang ada di Karawang," katanya.
Untuk jumlah penerima bantuan sosial mencapai 600 lansia yang telah dilakukan pendataan oleh Dinas Sosial dan Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Karawang.
Menurut dia, bantuan sosial ini akan diberikan setiap bulan kepada para penerima bantuan. Bantuannya berupa uang tunai dengan nominal yang tidak ditentukan maupun bisa juga dalam bentuk sembako.
Baca juga: Bantuan Kemensos benar dirasakan manfaatnya oleh lansia
"Untuk jumlah nominal bantuan yang akan diberikan kepada lansia itu tidak ada ketentuannya, jadi sukarela. Kalau misalnya punten kita mau ngasih Rp50 ribu atau Rp100 ribu, lebih baik saya bilang dijadikan sembako saja," katanya.
Bupati mengatakan program ini menjadi wujud kepedulian ASN terhadap lansia.
Disebutkan, sebelumnya Pemkab Karawang sudah menjalankan program serupa hasil kolaborasi dengan Baznas Karawang. Selanjutnya, hadirnya Program Nyaan Ka Kolot memperluas jangkauan program tersebut.
Baca juga: Pemkab Karawang siapkan lahan 5,4 hektare untuk Sekolah Rakyat
Pewarta: M.Ali Khumaini
Editor: Risbiani Fardaniah
Copyright © ANTARA 2025