Pemkab HST siapkan makan-cek kesehatan gratis jamaah Sekumpul

3 months ago 34

Hulu Sungai Tengah, Kalsel (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Tengah (Pemkab HST), Kalimantan Selatan (Kalsel) menyiapkan 5.000 porsi makanan dan cek kesehatan secara gratis untuk melepas kepulangan jamaah Haul ke-20 KH Muhammad Zaini bin Abdul Ghani atau Guru Sekumpul yang berlangsung di Martapura, Kabupaten Banjar, Minggu (5/1).

“Ribuan porsi makanan dan cek kesehatan gratis kami siapkan di rest area di Kabupaten HST, karena daerah ini merupakan jalan lintas utama bagi jamaah dari Martapura pulang menuju daerah masing-masing,” kata Bupati HST Aulia Oktafiandi di Barabai, Hulu Sungai Tengah, Senin.

Baca juga: Ratusan ribu jamaah memadati Haul Guru Sekumpul di Martapura Kalsel

Dia menyebutkan makan gratis dan cek kesehatan yang tersedia ini dibuka hingga besok, mengingat banyaknya jamaah yang menghadiri Haul Guru Sekumpul, sehingga jalan padat merayap. Bahkan, berdasarkan catatan panitia pada puncak malam haul kemarin, jumlah yang hadir mencapai 4,1 juta jiwa.

“Kami berharap rest area strategis yang ada di Kabupaten HST dapat menjadi tempat istirahat yang nyaman bagi jamaah yang berasal dari berbagai daerah,” ujarnya.

Aulia menjelaskan bantuan ini sebagai komitmen Pemkab HST untuk mendukung dan menyukseskan acara haul, sehingga keberadaan rest area di daerah ini diharapkan dapat memberikan pengalaman perjalanan yang aman dan nyaman bagi jamaah dari berbagai daerah tersebut.

Menurut dia, gelaran Haul Guru Sekumpul ini merupakan acara religi tahunan yang dapat menjadi magnet bagi umat Muslim untuk datang berkunjung ke Kalimantan Selatan.

Baca juga: Pemprov Kalsel sumbang satu ton ikan bagi jamaah Haul Guru Sekumpul

Baca juga: Pemkab Tapin siapkan ribuan makanan saat arus balik Haul Sekumpul

Selain makanan dan cek kesehatan, Pemkab HST juga menyediakan berbagai fasilitas lain, seperti minuman, camilan, toilet umum, informasi terkait rute perjalanan, dan fasilitas lainnya.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada para relawan yang sudah antusias memberikan tenaga dan pikiran di posko untuk melayani kedatangan dan kepulangan jamaah Haul Guru Sekumpul,” ujar Aulia.

Pewarta: Tumpal Andani Aritonang
Editor: Endang Sukarelawati
Copyright © ANTARA 2025

Read Entire Article
Rakyat news | | | |