Mendiktisaintek tekankan kampus harus berdampak nyata bagi masyarakat

4 hours ago 4

Jakarta (ANTARA) - Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Mendiktisaintek) Brian Yuliarto menekankan pentingnya peran perguruan tinggi sebagai kampus yang berdampak nyata bagi masyarakat dan pembangunan daerah.

Mendiktisaintek memberi contoh dengan Universitas Khairun di Ternate, Maluku Utara, yang dinilai telah menunjukkan kemajuan signifikan.

"Kami bangga melihat bagaimana Universitas Khairun menunjukkan dampaknya kepada masyarakat. Ini adalah contoh nyata dari kampus berdampak yang sesungguhnya, di mana kampus tidak hanya menjadi tempat belajar, tapi juga pusat ilmu, solusi, dan aktivitas ekonomi masyarakat," kata Menteri Brian melalui keterangan di Jakarta, Selasa.

Brian mengatakan konsep kampus berdampak harus menjadi identitas semua perguruan tinggi di Indonesia, di mana kampus harus mampu menjawab tantangan zaman yang semakin kompleks, mulai dari krisis iklim, disrupsi teknologi, hingga dominasi kecerdasan buatan/artificial intelligence (AI).

Menurut dia, hanya dengan penguasaan ilmu pengetahuan, teknologi, dan inovasi, bangsa ini bisa melesat menjadi negara maju.

"Kampus tidak boleh menutup diri. Saya sangat senang melihat kampus ini tanpa gerbang, simbol bahwa masyarakat bisa ikut merasakan manfaat dari kehadiran perguruan tinggi," ujarnya.

Maka dari itu, Menteri Brian mendorong agar perpustakaan kampus dibuka untuk umum, bahkan di hari libur, agar budaya membaca dan berpikir kritis tumbuh di tengah masyarakat.

Ia juga mengajak semua perguruan tinggi untuk memperkuat budaya ilmiah dan kolaborasi, baik dengan pemerintah daerah, industri, maupun antar kampus.

Menurut dia, kampus tidak hanya sebagai tempat mengajar dan riset, tetapi harus bertransformasi menjadi pusat dampak sosial dan ekonomi triple helix yang sesungguhnya.

"Kampus harus jadi lokomotif perubahan. Bantu pemda dalam kajian dan jadikan kampus sebagai percontohan pengelolaan yang baik. Jadikan riset tidak sekadar jurnal, tapi produk yang bermanfaat. Mari kita jadikan semua ini sebagai semangat bersama untuk mewujudkan Indonesia sebagai negara maju," tutur Mendiktisaintek Brian Yuliarto.

Baca juga: Kemdiktisaintek evaluasi pendidikan dokter secara menyeluruh
Baca juga: Mendiktisaintek inginkan kampus bawa kemajuan di daerah 3T

Pewarta: Sean Filo Muhamad
Editor: Riza Mulyadi
Copyright © ANTARA 2025

Read Entire Article
Rakyat news | | | |