Menag ajak guru madrasah wujudkan pendidikan beradab

2 hours ago 2

Cirebon (ANTARA) - Menteri Agama (Menag), Nasaruddin Umar mengajak seluruh guru madrasah di Indonesia, termasuk di Cirebon, Jawa Barat, untuk mewujudkan pendidikan beradab sesuai nilai-nilai yang terkandung dalam Pancasila.

Menag menyampaikan para guru madrasah telah berdedikasi tinggi dalam membentuk karakter peserta didik yang memiliki karakter santun dan tawadhu.

Baca juga: 101.786 guru madrasah dan pendidikan agama lulus PPG

“Solidnya para guru mengajar dengan batin, mengajar dengan ikhlas dan melahirkan anak-anak yang tawadhu, santun, hormat dan beradab,” ujarnya usai menghadiri acara Kick Off Hari Guru Nasional 2025 di UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon, Rabu.

Ia menuturkan untuk menyebarkan semangat tersebut, ribuan guru madrasah telah mengikuti kegiatan Kick Off Hari Guru Nasional 2025, baik luring maupun daring.

Kegiatan ini, kata Menag, menjadi kesempatan besar untuk membuka lembaran baru dalam dunia pendidikan, terutama bagi para guru madrasah yang menjadi ujung tombak pembentukan karakter bangsa.

Ia mengungkapkan rasa syukurnya atas komitmen pemerintah dalam memperhatikan kesejahteraan guru, khususnya tenaga pendidik di madrasah.

Pemerintah pusat, lanjut Menag, telah memberikan dukungan yang signifikan bagi guru madrasah, bahkan saat ini anggaran untuk peningkatan kompetensi para guru semakin besar dibanding tahun sebelumnya.

“Misalnya, kita dulu tidak punya anggaran untuk melakukan upgrading pendidikan ke profesi guru, tapi sekarang ini diberikan anggarannya. Lumayan besar, sampai 800 persen peningkatannya,” ujarnnya.

Selain itu, ia menyebutkan perhatian juga datang dari pemerintah daerah, yakni banyak kota dan kabupaten kini tertarik mendirikan madrasah karena melihat kualitasnya yang semakin baik.

Baca juga: Wamen Setneg ungkap kendala pengangkatan guru madrasah ke P3K

Baca juga: Insentif guru non-ASN untuk RA dan madrasah cair Juni 2025

“Madrasah kini menjadi pilihan karena kualitas pendidikannya setara, bahkan sering kali melampaui sekolah umum,” tuturnya.

Ia optimistis seluruh insan pendidikan dapat menjadikan nilai kemanusiaan dan keberadaban, sebagai landasan utama dalam mendidik generasi muda.

“Itulah misi Kemenag, melahirkan masyarakat Indonesia yang berkemanusiaan dan beradab,” ucap dia.

Pewarta: Fathnur Rohman
Editor: Endang Sukarelawati
Copyright © ANTARA 2025

Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.

Read Entire Article
Rakyat news | | | |